Home Tips Rendy Rangers Bagikan Tips Supaya Betah di Guild Free Fire (FF)!

Rendy Rangers Bagikan Tips Supaya Betah di Guild Free Fire (FF)!

Hi Sobat Booyah!

Melalui gelaran turnamen bergengsi, para pro player menunjukan skill dan permainan yang apik. Tidak hanya itu, dengan bakat yang ada para pro player acap kali mengharumkan nama Indonesia pada kancah dunia.

Selain perkembangan industri Esport yang cukup pesat, Garena sebagai developer game Free Fire selalu berusaha menguatkan agar komunitas Free Fire tetap terjaga. Salah satunya, para player bisa membentuk guild sendiri bersama rekan bermainnya.

Baca Juga: Tips Jitu Menjadi YouTuber Free Fire Ala Deandra Aditya!

Baca Juga: Event Tebak Duta Besar Chrono FF, Dapatkan Skin Baseball Cyber Swing Gratis!

Tetapi, pernahkah Sobat Booyah merasakan atau melihat player yang kerap berpindah guild? Nah kali ini, Rendy Rangers salah satu YouTuber yang memiliki guild bernama Rangers Team akan membagikan tips agar suatu guild bisa bertahan!

Mengenal Satu Sama Lain dan Sering Main Bareng

Sumber:Rangersteamofficial

“Pertama sih, menurut saya kenal dulu antar anggota guild. Kalau tidak kenal, pastinya ga akan betah tuh di guild. Selain itu sering-sering deh main bareng, minimal 1 hari 2 kali deh.”

Memberi Masukan

Sumber:Rangersteamofficial

“Sebuah masukan tentunya sangat bermanfaat ya. Tidak hanya di dunia nyata, bagi saya masukan juga berguna untuk mempertahankan suatu guild. Misal nih, usahakan menggunakan kata-kata yang baik ya teman. Meski tidak semua anggota akan melakukan, setidaknya kamu sudah mengingatkan.”

Adakan Rapat Mingguan

Sumber:Rangersteamofficial

“Rapat bukan berarti harus formal dalam suatu ruangan ya. Tetapi, bisa membentuk diskusi grub atau yang lagi trend sekarang via zoom. Nah disana, kita bisa memberi motivasi untuk anggota yang belum mahir bermain atau bisa menyampaikan progress ke depan.”

Ikut Turnamen

Sumber:Rangersteamofficial

“Tidak perlu turnamen bergengsi deh, cukup turnamen kecil yang dibuat oleh komunitas aja. Hal tersebut bisa memperkuat kekompakan guild agar selalu main bersama.”

Jangan Sering Kutu Loncat

Sumber:Rangersteamofficial

“Terakhir, jangan sering jadi kutu loncat dong yang dikit-dikit pindah guild. Mental harus kuat, kalau ada masalah lebih baik dikasih tau aja biar selesai, bukan malah keluar guild.”


Itulah beberapa tips bertahan dan mempertahankan suatu guild dari Rendy Rangers. Dalam suatu perkumpulan pasti kita akan menemui masalah, tanpa terkecuali dalam guild. Maka kita harus saling dukung satu sama lain, agar guild semakin solid ya

TERBARU

Senjata Baru Treatment Laser Gun Hadir di Advance Server FF September...

0
Hi Sobat Booyah! Advance Server FF September kembali menghadirkan senjata baru. Kali ini ada senjata dengan konsep modern futuristik...

TRENDING

TIPS BOOYAH

Tips Bermain Mode Baru Free Fire (FF), Droid Apocalypse!

0
Hi Sobat Booyah! Mode baru Droid Apocalypse sudah hadir di Free Fire. Mode yang satu ini sebelumnya menjadi...