Hi Sobat Booyah!
Saat ini Clash Squad menjadi salah satu dari sekian banyaknya mode di Free Fire yang paling populer dan banyak dimainkan oleh para pemain. Sebuah mode yang mempertemukan 8 pemain yang terbagi menjadi 2 tim ini memiliki daya tarik tersendiri bagi pemain.
Mode Clash Squad dapat dimanfaatkan oleh para pemain untuk melatih dan memperkuat skill yang dimiliki oleh pemain tersebut. Berkat antusiasme para pemain yang tinggi, membuat Garena merilis Clash Squad Ranked khusus untuk para pemain tercinta.
Baca Juga: Alasan Kenapa Pemain Tidak Boleh Lewatkan Mystery Shop Ultimate FF Mei 2021!
Baca Juga: Apakah Shirou Mampu Mendeteksi Musuh Lewat Landmine di Free Fire (FF)?
Saat bermain mode tersebut, sering kali pemain memanfaatkan berbagai item serta fitur yang disediakan untuk mendukung gameplay yang dimainkan. Skill Pet merupakan salah satu fitur yang saat ini digemari pemain.
Hal tersebut membuat sebagian Pet menjadi sering digunakan oleh para pemain dengan berbagai alasan. Namun, di balik itu ada juga sederet Pet yang dirasa kurang cocok untuk digunakan di Clash Squad.
Lalu, apa saja Pet yang termasuk ke dalam daftar pada ulasan kali ini? Yuk temukan jawaban selengkapnya dengan membaca ulasan dari Berita Booyah berikut ini.
Night Panther
Night Panther merupakan Pet ketiga yang hadir ke dalam Free Fire. Pet satu ini hadir dengan membawa skill mampu meningkatkan kapasitas penyimpanan Backpack hingga 45 di level maksimal. Hal tersebut yang membuat Pet satu ini kurang cocok digunakan di Clash Squad.
Melihat dari skill yang dibawa Pet satu ini dianggap kurang pantas jika digunakan di mode Clash Squad. Pasalnya, di mode tersebut pemain tidak terlalu membutuhkan backpack. Seperti yang kita ketahui bahwa di mode tersebut pemain tidak mengenakan backpack sama sekali.
Di samping itu, meskipun tidak menggunakan backpack, namun pemain sudah dilengkapi fasilitas untuk menyimpan berbagai item yang digunakan untuk bertanding, dan itu bersifat unlimited atau tidak terbatas. Sehingga, skill dari Night Panther sudah tidak berguna lagi di Clash Squad.
Shiba
Shiba merupakan salah satu Pet yang ada di Free Fire dan tergolong kurang pantas jika dibawa bermain di Clash Squad. Skill Mushroom Sense yang dimiliki Shiba membuat Pet tersebut mampu menandai jamur yang ada di sekitar peta.
Hal tersebut yang menjadikan Shiba kurang layak untuk dibawa bermain di mode Clash Squad. Pasalnya, di dalam mode Clash Squad sendiri fitur Jamur tidak tersedia dan tersebar di seluruh Map seperti pada mode Classic atau Ranked.
Meskipun demikian, pemain masih dapat menikmati fitur tambahan EP dari Jamur dengan cara membeli Jamur di menu Shop yang selalu hadir pada awal Ronde di Clash Squad. Dengan begitu pemain tidak terlalu membutuhkan Pet tersebut di mode Clash Squad.
Falco
Memiliki skill Skyline Spree membuat Falco mampu meningkatkan kecepatan pada saat pemain baru saja turun dari Pesawat. Uniknya, skill yang dimiliki Pet Falco ini dapat dirasakan oleh seluruh anggota tim. Dengan begitu, semua rekan tim dapat turun lebih cepat dari biasanya.
Hal tersebut yang membuat Falco kurang berguna di Clash Squad. Pasalnya, pemain yang bermain mode Clash Squad nantinya tidak akan turun dari Pesawat. Pemain tersebut akan langsung berada di tanah dan telah siap bertarung dengan dilengkapi fitur Shop pada setiap awal Ronde.
Tidak ingin ketinggalan sederet informasi menarik lain Free Fire? Jangan lupa untuk mengikuti Tiktok, Instagram, Facebook, dan YouTube dari Berita Booyah!