Hi Sobat Booyah!
Jika berbicara tentang update terutama update yang akan segera hadir besok di tanggal 30 November 2021, tentu tidak lengkap rasanya jika tidak membahas tentang buff dan nerf senjata.
Buff atau yang bisa dikatakan sebagai peningkatan dan nerf sebagai pengurangan, merupakan langkah yang biasanya dilakukan untuk memberikan penyesuaian terhadap senjata agar semakin balance.
Baca Juga: Granat di Clash Squad Free Fire (FF) Bakal Segera Dibatasi, Bagaimana Sistemnya?
Baca Juga: Trik Gloo Wall 360° di Free Fire (FF), Fungsi dan Cara Melakukannya!
Pada update Free Fire November 2021 besok, tercatat ada 6 senjata yang bakal mendapatkan nerf FF. Senajta apa sajakah itu? Berikut Berita Booyah akan membahasnya satu per satu!
MAG-7
MAG-7 menjadi senjata pertama di dalam daftar yang bakal mendapatkan nerf di update Free Fire November 2021 yang mana Range efektif dari MAG-7 akan dikurangi sebesar 3% dari sebelumnya.
MP5
Lanjut ke senjata berikutnya, senjata MP5 FF juga bakal mendapatkan pengurangan Range efektif sebesar 3% dari statistik sebelumnya. Tentu saja ini membuat senjata ini bakal memiliki range yang tak sebaik saat ini setelah update nantinya.
Thompson
Senjata Thompson menjadi senjata Free Fire berikutnya yang bakal menjadi korban nerf di update Free Fire November. Seperti dua senjata sebelumnya, Thompson juga bakal terkena pengurangan range efektif sebesar 3%.
UZI
Bisa dibilang menjadi salah satu andalan pemain Free Fire di Handgun, UZI harus mendapatkan Nerf nantinya di update Free Fire November dengan adanya pengurangan range efektif sebesar 3%.
XM8
Setelah mendapatkan Evo Gun-nya, nampaknya Sobat Booyah pengguna XM8 diberikan kabar buruk yang mana XM8 akan memiliki peningkatan durasi Reload sebesar 5% yang artinya Reload senjata XM8 akan semakin lama.
UMP
Nerf terbesar pada Update Free Fire November 2021 ini nampaknya jatuh pada senjata UMP. UMP menjadi satu-satunya senjata yang bakal mendapatkan 2 Nerf sekaligus di update Free Fire November.
Selain harus menerima pengurangan range efektif sebesar 5% yang menjadi pengurangan range efektif paling besar di antara yang lain, senjata UMP juga akan memiliki Reload yang lebih lama dengan penambahan durasi reload sebesar 5%.
Di antara banyaknya senjata yang bakal mendapatkan nerf di Update Free Fire November besok, apakah salah satunya merupakan senjata kesayangan Sobat Booyah ketika bermain FF?
Tidak ingin ketinggalan sederet informasi menarik lain seputar Free Fire? Jangan lupa untuk mengikuti Tiktok, Instagram, Facebook, dan YouTube dari Berita Booyah!