Hi Sobat Booyah!
Grand Finals FFIM 2021 Spring tidak terasa sebnetar lagi akan berlangsung. Minggu, 21 Maret 2021 besok, kita kana melihat siapakah tim yang pantas akan gelar tim Free Fire terbaik di Indonesia.
Salah satu dari ke-12 tim yang bakal tampil di Grand Final adalah Siren Esports. Yap, tim yang bermula dari juara FFML Season III Divisi 2 ini kini siap menjajal panggung besar FFIM 2021 Spring.
Baca Juga: Ini Alasan Mengapa Kamu Wajib Nonton Grand Finals FFIM 2021 Spring!
Baca Juga: Gratis Bundle Steffie di Milestone Penonton Grand Finals FFIM 2021 Spring!
Berbicara mengenai kesiapan Siren Esports, BOOYAHCOID berksempatan untuk berbincang lebih jauh dengan SRN.Dvitooo yang merupakan salah satu punggawa dari tim Siren Esports.
Mengenai persiapan, Dvitooo sendiri mengaku Siren Esports telah melakukan berbagai persiapan seperti latihan, persiapan mental, serta persiapan dalam strategi bermain nantinya.
Tidak lupa juga, Siren Esports berlatih untuk menyiapkan strategi yang telah Fluxys yang bertindak sebagai pelatih dari Siren Esports seperti apa yang dikatakan oleh Dvitooo.
Dvitooo tidak menampik, Grand Finals kali ini Siren Esports akan menyiapkan strategi yang agak berbeda “Pasti (ada perubahan), soalnya pattern kita bertabrakan dengan tim lain. Tapi tergantung bang Fluxys dan bang Justeen juga, mau tabrak gas, mau pindah tempat hayuu yang penting juara.” ungkap Dvitooo.
Bertanding di panggung sebesar FFIM, tentunya Siren Esports memiliki pesaing terberat yang patut diwaspadai. Dan bagi Dvitooo, DG Esports serta EVOS Esports bakal menjadi tim yang ia waspadai gerak-geriknya.
Siren Esports bisa dibilang menjadi tim kuda hitam yang berangkat ke Grand Finals FFIM 2021 Spring. Hal ini bagi Dvitooo justru menjadi motivasi lebih demi meningkatkan performa tim.
“Itu (status kuda hitam) malah menjadi motivasi untuk saya sendiri, karena saya bisa bertemu dan bertema dengan orang yang saya kagumi dulu.”. Terakhir, Dvitooo juga tak lupa memberikan pesan untuk para pendukung Siren Esports.
“Jangan lupa dukung Siren Esports di Grand Finals FFIM 2021 Spring dan tetap dukung kita apapun hasilnya nanti #SIRENFIGHT,” tutup Dvitooo.
Penasaran apakah Siren Esports nantinya mampu menunjukkan kejutan selanjutnya di Grand Finals FFIM 2021 Spring besok. Sobat Booyah bisa menontonnya besok Minggu, 21 Maret 2021 jam 11.30 WIB di Facebook Live dan YouTube FF Esports ID.
Tidak ingin ketinggalan sederet informasi menarik lain seputar Free Fire? Jangan lupa untuk mengikuti Instagram, Facebook, dan YouTube dari BOOYAHCOID!