Bagi kalian yang ingin menghindari mati di awal game karena tempat kalian terjun terlalu ramai atau sebel karena tempat kalian terjun miskin akan hasil looting, kalian tidak perlu sebal berkelanjutan karena berikut ini adalah beberapa lokasi looting yang paling aman bagi kalian.
Hangar
Kalian pasti terkejut mengapa Hangar menjadi salah satu tempat looting teraman padahal di Hangar banyak sekali musuh> Iya memang benar, tapi kalian juga harus mempertimbangkan fakta bahwa Hangar adalah lokasi di mana ada banyak bangunan. Dan di setiap bangunan sudah pasti ada senjata yang bisa kalian looting.
Jadi, setidaknya jika kalian bertemu musuh dan perang pun tidak terelakan, kalian sudah punya senjata untuk bertempur. Terlebih lagi, jika kalian ingin kabur ada banyak tempat dimana kalian bisa ngumpet. Jadi kalau kalian melihat musuh, kalian bisa memilih war atau tidak.
Riverside
Karena lokasi di Riverside ini saling berjauhan maka jika kalian mendapatkan musuh, teman kalian akan kesulitan untuk membantu kalian.
Namun, Riverside ini juga memudahkan kalian untuk melindungi teman kalian dari jarak jauh karena Riverside ini dihimpit oleh dua highground.
Jadi, setelah kalian mendapatkan hasil lootingan segera pergi dari Riverside karena musuh dari Mill akan segera datang.
Graveyard
Lokasi di Graveyard ini merupakan salah satu lokasi yang masih sangat jarang dipilih untuk terjun pertama bagi para pemainnya. Pasalnya tempat ini tergolong lumayan jauh dan hasil lootingan di sini juga tidak terlalu banyak.
Lokasi yang satu ini cocok banget buat kalian yang ingin bermain aman-aman saja. Namun, syaratnya kalian tidak boleh berpisah sejak awal memasuki game.
Nah, di sini biasanya kalian akan bertemu dengan satu musuh yang telah berpisah dari timnya. Segera hajar saja musuh kalian itu!
Selatan Sentosa
Sentosa merupakan salah satu lokasi yang sangat luas, sehingga seringkali terjadi war yang tak terduga di wilayah ini ketika para player sedang asyik looting.
Nah, untuk menghindari hal tersebut maka terjunlah di bagian selatan Sentosa. Pasalnya di sana ada banyak senjata yang bisa kalian looting. Kemudian, jika kalian tidak mendapati adanya tanda-tanda musuh, segera bergeraklah ke arah selatan jembatan untuk melanjutkan looting kalian.
Biasanya war akan terjadi di sebelah utara jembatan. Jika kalian melihat musuh datang, kalian bisa ngumpet di rumah-rumah yang ada disana. Selain itu, kalian juga bisa melarikan diri ke Mars Electric melalui zipline.