Home Esports Tim India Dipastikan Gagal Berangkat ke FFWS 2021 Singapura! Ada Apa?

Tim India Dipastikan Gagal Berangkat ke FFWS 2021 Singapura! Ada Apa?

Hi Sobat Booyah!

Sebulan lagi, kita akan bertemu dengan turnamen internasional terbesar di sepanjang sejarah Free Fire, Free Fire World Series (FFWS) 2021 Singapura yang akan mempertemukan tim-tim terbaik di dunia.

Setelah sebelumnya harus mundur dari turnamen yang sebelumnya dijadwalkan bakal dimulai pada April dan digeser menjadi bulan Mei, ternyata berbagai penghalang masih tetap saja datang mengiringi turnamen akbar ini.

Baca Juga: Antara The Golden M500 Vs Party Animal, Manakah yang Lebih Efektif di Free Fire?

Baca Juga: Free Fire (FF) Ubah Deskripsi pada Emote Push Up!

Paling baru, Free Fire India mengumumkan bahwa seluruh perwakilan India yang akan bertanding di FFWS 2021 Singapura dipastikan akan batal bertanding mewakili negara.

Kabar menyedihkan ini diumumkan langsung melakukan akun sosial media resmi dari Free Fire India. Penyebab utama dari batalnya mereka terbang ke Singapura adalah adanya pembatasan penerbangan nasional.

Lebih detailnya, pada tanggal 22 April 2021 malam pemerintah SIngapura mengeluarkan kebijakan yang mana siapapun yang pernah berkunjung ke negara India dalam 14 hari terakhir tidak diijinkan memasuki Singapura mulai tanggal 23 April 2021.

Sejatinya, Galaxy Racer dan Team Elite akan bertanding di FFWS 2021 Singapura pada babak Play-Ins dan Grand Finals, terpaksa kedua tim ini harus merelakan kursinya dan absen dari turnamen.

Memang jika melihat negara India saat ini, kasus positif COVID-19 tengah melonjak tajam. Bahkan, kasus COVID-19 di negara India digadang-gadang telah memcahkan rekor yang mana sekarang telah tercata  15,93 juta kasus COVID-19.

Absennya 2 tim India, nampaknya bakal membuat turnamen akan berlangsung dengan total 20 tim saja mengingat terlalu mepet untuk saat ini jika ingin mencari perwakilan baru dan tidak adil nantinya jika kursi dari tim India digunakan untuk tim lain.


Tidak ingin ketinggalan sederet informasi menarik lain Free Fire? Jangan lupa untuk mengikuti Tiktok, Instagram, Facebook, dan YouTube dari BOOYAHCOID!

TERBARU

Senjata Baru Treatment Laser Gun Hadir di Advance Server FF September...

0
Hi Sobat Booyah! Advance Server FF September kembali menghadirkan senjata baru. Kali ini ada senjata dengan konsep modern futuristik...

TRENDING

TIPS BOOYAH

Tips Bermain Mode Baru Free Fire (FF), Droid Apocalypse!

0
Hi Sobat Booyah! Mode baru Droid Apocalypse sudah hadir di Free Fire. Mode yang satu ini sebelumnya menjadi...