Hi Sobat Booyah!
Seperti kita ketahui, Game Free Fire kian ramai oleh player dari berbagai kalangan. Selain menghadirkan turnamen bergengsi khusus para pro player, Garena juga mengadakan turnamen yang diikuti para YouTuber dan Streamer Free Fire pada 16 Oktober 2020 lalu.
Salah satu YouTuber yang akan mengikuti turnamen tersebut adalah Deandra Aditya yang memiliki lebih dari 1 juta subscriber. Deandra kerap menghadirkan konten menarik dan informatif seputar Free Fire.
Baca Juga: Rekomendasi 4 Bundle Magic Cube Perempuan Terbaik di Free Fire (FF) Saat Ini!
Baca Juga: Penjelasan Lengkap Skill Karakter K Free Fire (FF)!
Nah kali ini, Lyra Sigh akan bagikan beberapa fakta menarik tentang Deandra Aditya. Yuk simak penjelasan di bawah ini!
Salah Satu YouTuber Free Fire Pertama
Menjadi YouTuber bukan sesuatu yang mudah. Memulai karier sebagai YouTuber game, pada awal Free Fire rilis, membuat Deandra cukup berpengaruh bagi perkembangan game kesayangan kita ini.
Berdasarkan dari video pertama pada tanggal 19 Desember 2019, yang di upload Deandra dalam channel YouTube pribadinya, membuktikan bahwa ia cukup konsisten menghadirkan konten apik seputar game Free Fire.
Tanggal Lahir Deandra Aditya
Berdasarkan akun Facebook, Deandra Aditya lahir pada 6 Agustus 1998. Meski terbilang masih muda, Deandra Aditya kini telah berhasil menjadi YouTuber terkenal dan sukses. Jadi bagi kamu yang memiliki cita-cita menjadi YouTuber, tetap berusaha dan jangan menyerah.
Jago Solo Vs Squad
Tentu impian banyak player bisa memiliki skill yang apik. Deandra Aditya, tidak hanya terkenal sebagai YouTuber, tetapi juga memiliki skill di atas rata-rata, terbukti dengan beberapa konten YouTube yang bermain Solo Vs Squad. Dengan gerakan yang lincah, ia bisa menjatuhkan musuh dengan cepat.
Menyukai Anime
Memiliki alur dan gambar yang unik, membuat sebagian orang menyukai berbagai anime Jepang. Salah satunya Deandra Aditya, meski tidak begitu terang-terangan seperti Rendy Rangers. Deandra Aditya ternyata mengoleksi berbagai gambar anime Jepang yang bisa kita lihat dalam konten Room Tour nya.
Ikut dalam Free Fire Creator Games 2019
Pada tanggal 16 Maret 2019, Garena menghadirkan turnamen yang diikuti 12 YouTuber, salah satunya Deandra Aditya. Bisa kita lihat dalam video YouTube Garena Free Fire Indonesia, Deandra tampil apik memerankan sebagai player bersama YouTuber lainnya.
Untuk lebih jelasnya Sobat Booyah bisa tonton video di bawah ini!
Itulah beberapa fakta menarik tentang Deandra Aditya. Dari penjelasan di atas, fakta mana yang baru Sobat Booyah ketahui?