Home Tips 3 Senjata Terbaik Untuk Kalian yang Baru Bermain Free Fire

3 Senjata Terbaik Untuk Kalian yang Baru Bermain Free Fire

Free Fire merupakan permainan dengan genre Battle Royale, yang mana kalian harus bisa bertahan sampai terakhir untuk memenangkan pertandingan tersebut atau bisa disebut dengan Booyah.

Selama bertanding, kalian nantinya akan diberikan sederet senjata atau alat perlindungan diri tetapi kalian diharuskan mencarinya pada tempat-tempat tertentu.

Baca Juga: Musuh di Dalam Kendaraan? Hancurkan Dengan 3 Senapan Ini!

Baca Juga: 2 Tips Ini Bisa Hancurkan Gloo Wall Lawan Secara Instan!

Bagi kalian yang baru bermain Free Fire dan tidak tahu harus menggunakan senjata apa yang mudah dipelajari, berikut BOOYAHCOID akan merekomendasikan tiga senjata yang cocok untuk pemula di Free Fire!

1. Scar

Sumber: Garena Free Fire

Scar merupakan senjata bertipe Assault Rifle yang sangat cocok bagi pemula. Ini dikarenakan Scar mempunyai damage yang cukup tinggi dan tingkat akurasi yang baik sehingga tidak perlu banyak-banyak berlatih.

Tidak hanya itu saja, Scar juga sangat mudah didapatkan dan juga mampu menghabisi musuh dalam jarak jauh sekalipun.

2. Spas12

Sumber: Garena Fre Fire

Spas12 merupakan senjata yang paling cocok bagi kalian yang suka bermain menggunakan Shotgun. Spas12 memiliki kelebihan jika dibandingkan dengan Shotgan lainnya, karena kalian dapat menambahkan peluru dengan menggunakan attachment Magazine.

Spas12 juga mempunyai damage yang cukup besar, sehingga kalian dapat menghabisi musuh hanya dengan beberapa tembakan saja.

3. VSS

Sumber: Garena Free Fire

Mengingat Free Fire hanya mempunyai dua senjata Sniper, dan keduanya sangat sulit digunakan. Jadi kami sarankan kalian menggunakan VSS yang bertipe SMG untuk pertandingan jarak jauh.

VSS memiliki damage yang cukup besar, oleh karena itu kalian dapat memanfaatkan damage tersebut untuk menghabisi musuh dengan sangat cepat.


Nah itulah senjata senjata yang kami rekomendasikan untuk pemula. Namun, walaupun terbilang mudah, kalian tetap harus mempelajari semua senjata tersebut, agar kalian bisa memaksimalkan damage dan kelebihannya untuk mengamankan Booyah!

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Comment moderation is enabled. Your comment may take some time to appear.

TERBARU

Senjata Baru Treatment Laser Gun Hadir di Advance Server FF September...

0
Hi Sobat Booyah! Advance Server FF September kembali menghadirkan senjata baru. Kali ini ada senjata dengan konsep modern futuristik...

TRENDING

TIPS BOOYAH

Tips Bermain Mode Baru Free Fire (FF), Droid Apocalypse!

0
Hi Sobat Booyah! Mode baru Droid Apocalypse sudah hadir di Free Fire. Mode yang satu ini sebelumnya menjadi...