Hi Sobat Booyah!
Tepat tanggal 1 Januari 2022 ini, map baru yang paling ditunggu-tunggu akhirnya rilis. Map baru Alpine, kini telah bisa Sobat Booyah mainkan di mode Classic maupun mode Ranked Battle Royale.
Sebagai map baru, tentunya Sobat Booyah harus beradaptasi terlebih dahulu agar jago dan mudah mendapatkan Booyah di map baru, apalagi bagi Sobat Booyah yang suka barbar, harus tahu bagaimana seluk beluk dari map baru Alpine.
Baca Juga: Sederet Fakta Menarik Seputar Camouflage Item di Free Fire (FF)
Baca Juga: Katana – Snow Doom FF Hadir di Event Faded Wheel Free Fire!
Dengan kehadirannya yang baru saja ada di Free Fire, berikut Berita Booyah akan menyajikan berbagai tips yang bisa bantu Sobat Booyah dalam mengenali map Alpine lebih jauh di FF!
Gunakan META Misha Untuk Menjelajahi Map Alpine
Sobat Booyah. Bisa menjelajahi map baru Alpine menggunakan vehicle. Sekaligus mengenal tempat-tempat di map baru Alpine, Sobat Booyah bisa menggunakan META Misha untuk mencari pundi-pundi kill dan tahu kelebihan dan kekurangan jika menggunakan META Misha di map Alpine.
Bermain Bersama Teman
Agar permainan berjalan lebih seru, Sobat Booyah bisa bermain di map baru Alphine bersama teman-teman Sobat Booyah. Selain bakal menambahkan keseruan beradaptasi di map Alpine, Sobat Booyah dan tim juga bakal memiliki pengalaman baru bermain squad di map Alpine.
Cari Musuh di Mid Game
Bagi Sobat Booyah yang ingin beradaptasi terlebih dahulu di map Alpine namun tetap ingin memiliki point kills yang banyak, Sobat Booyah bisa menjelajahi bagaimana obstacle-obstacle dan bangunan-bangunan di early game. Dan saat memasuki mid game, Sobat Booyah bisa baru mencari musuh untuk dibunuh.
Bagaimana menurut Sobat Booyah tentang map Alpine ini? Apakah sangat seru dan berbeda jika dibandingkan ketiga map sebelumnya di Free Fire?
Tidak ingin ketinggalan sederet informasi menarik lain seputar Free Fire? Jangan lupa untuk mengikuti Tiktok, Instagram, Facebook, dan YouTube dari Berita Booyah!