Hi Sobat Booyah!
Total, Saat ini Free Fire telah memiliki 35 karakter dengan skil-skil yang berbeda antara satu sama lain. Kehadiran setiap karakter tentunya berguna untuk menyesuaikan dari gaya permainan dari Sobat Booyah.
Karakter di Free Fire ternyata jugalah merupakan tidak luput pernah mendapatkan buff ataupun nerf layaknya senjata. Walaupun tidak sesering senjata, namun ada saja karakter yang mendapatkan hal tersebut.
Baca Juga: Pemain ONIC Olympus Bagikan Tips Menang Lawan Senjata Vector FF!
Baca Juga: Rekomendasi Empat Gun Skin UMP Terbaik Free Fire (FF)
Lalu, apa saja karakter Free Fire yang pernah mendapatkan buff ataupun nerf di FF? Berikut BOOYAHCOID punya rangkumannya!
Jai
Jai merupakan karakter pertama yang berada di dalam daftar ini. Ketika pertama kali hadir di Free Fire, skill Raging Reload milik Jai hanya akan melakukan Bonus Reload terhadap senjata Assault Rifle, SMG, dan Pistol.
Namun, setelah beberapa saat rilis di Free Fire, Jai langsung mendapatkan buff yang mana skill tersebut juga akan berlaku pada senjata Shotgun dan presentase Reload Magazine yang didapat jika membunuh musuh naik hingga 45% di level maksimal.
A124
Karakter selanjutnya yang sudah mengalami buff ialah A124. Karakter dengan skill aktif yang dapat mengubah beberapa EP menjadi HP ini sejak awal kemunculan sudah kurang diminati player.
Skill yang dirasa kurang OP ini juga disebabkan oleh cooldown yang lama. Dari skill level 1 hingga 6 awalnya memiliki Cooldown 150/140/130/120/110/100 detik. Waktu yang terbilang lama di antara Cooldown skill karakter lain.
Maka dari itu, pihak pengembang pun melakukan peningkatan dari sisi waktu yang jauh lebih singkat. Cooldwon meningkat pesat menjadi 85/80/75/70/65/60 detik. Walaupun begitu, nampaknya hal ini masih belum bisa membuat karakter A124 diminati pemain Free Fire.
Miguel
Yang ketiga ini masuk ke dalam jajaran karakter “tua” di Free Fire. Crazy Slayer, nama dari skill milik Miguel ini berfungsi untuk mendapat beberapa EP untuk setiap Kill.
Karakter yang sangat cocok untuk Rusher ini awalnya sangat digemari oleh pemain Free Fire sebelum pilihan karakter sebanyak sekarang. Dengan detail perolehan EP setiap Kill dari level 1-6, yaitu 20/25/30/35/40/45 maka menjadi OP pada masanya.
Semenjak kehadiran Item baru, salah satunya jamur level 4 maka karakter komandan ini kurang diminati. Oleh karena itu, saat ini Miguel sudah mendapat peningkatan berupa jumlah EP yang semakin banyak menjadi 30/40/50/60/70/80.
Dasha
Karakter yang benar-benar tergolong baru di Free Fire ini berlatar belakang seorang Prankster liar dengan skill pasif cukup banyak. Mulai dari mengurangi Damage saat jatuh, mengurangi waktu pemulihan saat jatuh, hingga mengurangi Recoil.
Namun, khusus karakter ini tidak hanya di-Buff melainkan juga ada Nerf-nya. Jadi, lebih tepatnya untuk karakter Dasha ialah penyesuaian ulang skill.
Untuk singkatnya kita lihat di level maksimal yang semula mengurangi 75% Damage saat jatuh, 80% waktu pemulihan waktu jatuh, mengurangi 10% Recoil saat bergerak, dan mengurangi Recoil umum sebesar 10%.
Kemudian menjadi mengurangi 50% Damage saat jatuh, 80% waktu pemulihan waktu jatuh, mengurangi Rate Recoil sebesar 10%, dan mengurangi Recoil maksimal sebesar 10%. Terlihat pada Damage saat jatuh mengalami Nerf, tetapi untuk Recoil mengalami Buff.
Kalau menurut Sobat Booyah sendiri, manakah penyeseuaian karakter yang paling menarik di Free Fire?
Tidak ingin ketinggalan sederet informasi menarik lain seputar Free Fire? Jangan lupa untuk mengikuti Instagram, Facebook, dan YouTube dari BOOYAHCOID!