Home Tips 5 Karakter dengan Skill Aktif FF untuk Push Rank Clash Squad Ranked...

5 Karakter dengan Skill Aktif FF untuk Push Rank Clash Squad Ranked Free Fire!

Hi Sobat Booyah!

Clash Squad telah mencapai Season 7 saat ini. Menjadi mode terpopuler kedua setelah mode Battle Royale, memang dibilang kehadiran Clash Squad Ranked masihlah baru di Free Fire (FF).

Dengan pertarungan yang berada di tempat yang lebih kecil dari mode battle royale dan tentu saja memiliki format yang berbeda, tentu saja Sobat Booyah membutuhkan sebuah skill aktif yang mendukung dalam melakukan push rank.

Baca Juga: Platfrom Livestreaming BOOYAH! Siap Tuju Indonesia Tanggal 1 Juli 2021!

Baca Juga: Rekomendasi Pet untuk Bermain Clash Squad Ranked Season 7 Free Fire (FF)!

Berikut ini, Berita Booyah akan hadirkan daftar 5 karakter yang bisa Sobat Booyah gunakan dalam push rank Clash Squad Ranked Season 7 Free Fire (FF) untuk segera menuju rank Grandmaster!

1. Wukong

Sumber: In-Game

Wukong memanglah tidak bisa diragukan lagi kapabilitasnya saat ini. Menjadi salah satu karakter META di Free Fire, walaupun memiliki cooldown yang terbilang lama, namun jika Sobat Booyah handal dalam mengalahkan musuh hal tersebut bukanlah sebuah masalah.

Tidak hanya itu saja, Wukong yang mengubah diri menjadi rumput juga dapat mengacaukan aim dari musuh.

2. Chrono

Mendapatkan nerf, bukan berarti Chrono langsung heran dari peredaran. Chrono saat ini masih masuk ke dalam META Free Fire dan bahkan cukup banyak digunakan. Kemampuannya membuat Shield dari Time Turner tentu sangat membantu dalam pertempuran.

3. Alok

Sumber: In-Game

Medkit yang tersedia di Clash Squad Ranked sangatlah terbatas. Untuk itu, kita membutuhkan karakter yang bisa menambahkan HP salah satunya adalah dengan menggunakan Alok. Tidak hanya bisa menambahkan HP, dengan menggunakan Alok Sobat Booyah juga bisa mempercepat rotasi.

4. Clu

Sumber: In-Game

Clash Squad Ranked biasanya akan diawali dengan pemain yang sama-sama bermain aman ataupun mencoba melakukan backstab. Untuk mengatasi hal tersebut, tentu skill Tracing Steps milik Clu sangatlah berguna.

Buff yang baru saja Clu dapatkan dan map Clash Squad Ranked yang terbilang tidak besar juga bisa semakin membuat Tracing Steps semakin efektif!

5. Skylar

Skylar menjadi karakter rekomendasi berikutnya untuk digunakan di Clash Squad. Sobat Booyah bisa menggunakan karakter ini dalam menghancurkan Gloo Wall yang terkadang memang menyiksa ketika bermain di Clash Squad Ranked.

Kalau Sobat Booyah sendiri, skill aktif apa yang selalu kalian andalkan ketika bermain Clash Squad Ranked di Free Fire?


Tidak ingin ketinggalan sederet informasi menarik lain Free Fire? Jangan lupa untuk mengikuti TiktokInstagramFacebook, dan YouTube dari Berita Booyah!

TERBARU

Senjata Baru Treatment Laser Gun Hadir di Advance Server FF September...

0
Hi Sobat Booyah! Advance Server FF September kembali menghadirkan senjata baru. Kali ini ada senjata dengan konsep modern futuristik...

TRENDING

TIPS BOOYAH

Tips Bermain Mode Baru Free Fire (FF), Droid Apocalypse!

0
Hi Sobat Booyah! Mode baru Droid Apocalypse sudah hadir di Free Fire. Mode yang satu ini sebelumnya menjadi...