Home Fun Bersama Adji Sven, FrontaL Gaming Bahas Tuntas Tentang AURA NESC!

Bersama Adji Sven, FrontaL Gaming Bahas Tuntas Tentang AURA NESC!

Hi Sobat Booyah!

Free Fire merupakan salah satu game yang paling banyak diminati. Selain itu, melalui game Free Fire banyak melahirkan para profesional player yang kerap mengharumkan nama Indonesia pada kancah Internasional.

Tidak hanya itu, seorang profesional player memiliki peran penting dalam arena kompetitif game Free Fire. Karena itu, sebagian besar player Free Fire menantikan AURA NESC untuk kembali lagi ke turnamen Free Fire.

Baca Juga: Yuk Intip Draw My Life FrontaL Gaming!

Baca Juga: Tips yang Bisa Kalian Terapkan Saat Melempar Granat di Free Fire

Terkait hal tersebut, Adji Sven seorang YouTuber sekaligus shoutcaster dari berbagai turnamen Free Fire pun mengungkapkan kemungkinan kembalinya AURA NESC di ranah kompetitif bersama FrontaL Gaming.

Sumber: YouTube Adji Sven

Sebelumnya, Frontal menyampaikan tujuan menjadi YouTuber adalah menjadi yang terbaik. Karena itu ia tidak pernah menyerah untuk berlatih sehingga menjadi profesional player.

“Dulu itu gue 3 bulan kerja keras dari salah satu aplikasi sehingga gue punya cukup uang untuk beli handphone, nah setelah ada Free Fire gue coba dan tekuni, sebelum gue upload ke YouTube karena gue bukan cuma mau jadi YouTuber, tapi gue mau jadi yang terbaik” jelas FrontaL dalam channel YouTube Adji Sven.

Kemudian, FrontaL menegaskan, apabila ingin melakukan hobi, maka kita harus menyelesaikan kewajiban kepada orang tua terlebih dahulu.

“Dari dulu, gue ga pernah dimarah kalau main di warnet atau main game terus, karena gue udah selesaikan kewajiban rumah dulu. Jadi apapun impian kita, restu orang tua itu yang paling penting” kata FrontaL.

Sumber: Instagram Frontal Gaming

Namun, beberapa waktu setelah menjadi YouTuber, FrontaL juga memutuskan untuk menjadi profesional player dan begabung bersama AURA NESC.

“Awal-awal gue itu player solo, sampai akhirnya gue jenuh, dan akhirnya dihubungi oleh ImbaJr untuk bergabung bersama Aura Nesc”

Terakhir, FrontaL menyampaikan alasan AURA NESC belum kembali lagi ke turnamen Free Fire, karena sudah memiliki kesibukan masing-masing. Namun bukan berarti berhenti selamanya, bisa jadi AURA NESC akan kembali lagi.

“Setelah menjadi pro player kita benar-benar sibuk sampai mengabaikan kehidupan nyata, nah sekarang kita sedang mencoba meluangkan waktu bersama keluarga. Namun bukan berarti kita ga akan main lagi nih, bisa jadi pada waktu yang tepat nanti AURA NESC akan kembali” tutup FrontaL.

Untuk lebih jelas, Sobat Booyah bisa langsung menonton video lengkap dari Adji Sven di bawah ini!


Apakah Sobat Booyah jua merupakan salah satu orang yang berharap AURA NESC kembali meramaikan turnamen Free Fire?

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Comment moderation is enabled. Your comment may take some time to appear.

TERBARU

Senjata Baru Treatment Laser Gun Hadir di Advance Server FF September...

0
Hi Sobat Booyah! Advance Server FF September kembali menghadirkan senjata baru. Kali ini ada senjata dengan konsep modern futuristik...

TRENDING

TIPS BOOYAH

Tips Bermain Mode Baru Free Fire (FF), Droid Apocalypse!

0
Hi Sobat Booyah! Mode baru Droid Apocalypse sudah hadir di Free Fire. Mode yang satu ini sebelumnya menjadi...