Home Highlight Beberapa Keahlian Bermain Free Fire (FF) yang Wajib Kamu kuasai!

Beberapa Keahlian Bermain Free Fire (FF) yang Wajib Kamu kuasai!

Hi Sobat Booyah!

Dalam bermain Game Free Fire, Skill individu dan skin item in-game tak selamanya menjadi faktor utama pendulang rasio kemenangan. Pemahaman akan keahlian dan teknik-teknik bermain tertentu mempengaruhi permainan yang Sobat Booyah sajikan.

Perkembangan Free Fire yang begitu pesat juga melahirkan variasi-variasi gaya bermain yang baru. Kini, bermain Free Fire bukan hanya soal Rush, barbar, atau jumpshot saja. Terdapat beberapa keahlian bermain lainnya yang sangat wajib dikuasai pemain, untuk memperbesar peluang kemenangan.

Baca Juga: Inilah Sosok Inspirasi TCE.FBRYANN09 untuk Terjun Sebagai Pemain Profesional!

Baca Juga: Ingin Resources Tim Lebih Banyak? Intip 3 Tips Looting Terbaik di Free Fire (FF)!

Kali ini Berita Booyah ingin menunjukkan beberapa keahlian bermain Free Fire yang wajib Sobat Booyah kuasai. Untuk selengkapnya dapat Sobat Booyah simak pada ulasan berikut ini!

Map Awareness

Sumber: beritabooyahid

Map Awareness merupakan istilah yang merujuk pada kepekaan pemain terhadap situasi lingkungan saat berada dalam Game Free Fire. Keahlian ini merupakan kemampuan khusus untuk menyadari kehadiran musuh sekalipun keberadaan musuh tak terlihat secara langsung.

Kepekaan terhadap Map dan lingkungan sekitar menjadi landasan dalam pengambilan keputusan sekaligus menentukan seberapa cepat tindakan antisipatif pemain saat musuh tiba-tiba hadir dan memberikan Surprise Attack.

Rendahnya penguasaan Map Awareness akan membuat pemain bertindak asal-asalan, tidak berhati-hati, dan tak cepat tanggap ketika diserang musuh secara tiba yang tentunya berujung pada kekalahan.

Respon dan Reflek

Sumber: beritabooyahid

Free Fire juga memiliki keahlian bermain yang berkaitan dengan respon dan reflek pemain. Respon adalah tangapan pemain atas sesuatu yang terjadi. Sedangkan Reflek merupakan gerakan spontan pemain untuk menanggapi sesuatu yang sifatnya tiba-tiba.

Contoh tindakan responsif dalam Game Free Fire ialah respon Gloo Wall, yakni kecepatan pemain dalam menggunakan Gloo Wall dalam keadaan tertentu seperti di serang tiba-tiba, mengahalau peluru M79 atau Granat, hingga atau upaya menyelematkan diri dalam keadaan tertekan saat bertempur.

Sedangkan contoh reflek pemain adalah tindakan pertama yang ditunjukkan pemain melindungi rekan tim yang terknock atau upaya inisiasi serangan yang cepat dan tepat kepada musuh. Kualitas dan kematangan permainan Sobat Booyah ditunjukkan dari seberapa tinggi dan cepat respon dan reflek yang ditunjukkan pada situasi apapun dalam Game.

Drag Shot / Critical Aim

Sumber: beritabooyahid

Keahlian yang satu ini sudah tak asing lagi di kalangan pemain Free Fire. Drag Shot atau teknik menembak “aim merah” merupakan tembakan Headshot untuk mendapatkan critical Damage, dan menghabisi musuh dengan cepat.

Drag Shot merupakan teknik lawas yang telah disempurnakan dan kembali populer belakangan ini. Keefektifannya dalam membunuh musuh dalam sekejap sangat menguntungkan. Untuk menguasainya, pemain perlu penyesuaian antara setting Custom HUD dan tingkat sensifitas yang digunakan.

Dari keahlian-keahlian bermain Free Fire yang tertera diatas, apakah Sobat Booyah telah menguasai seluruhnya? Atau masih ada yang belum kalian kuasai?


Tidak ingin ketinggalan sederet informasi menarik lain seputar Free Fire? Jangan lupa untuk mengikuti TikTok, Instagram, Facebook, dan YouTube dari Berita Booyah!

TERBARU

Senjata Baru Treatment Laser Gun Hadir di Advance Server FF September...

0
Hi Sobat Booyah! Advance Server FF September kembali menghadirkan senjata baru. Kali ini ada senjata dengan konsep modern futuristik...

TRENDING

TIPS BOOYAH

Tips Bermain Mode Baru Free Fire (FF), Droid Apocalypse!

0
Hi Sobat Booyah! Mode baru Droid Apocalypse sudah hadir di Free Fire. Mode yang satu ini sebelumnya menjadi...