Home Tips Berbagai Cara Untuk Turun dari Pesawat dengan Optimal di Free Fire (FF)!

Berbagai Cara Untuk Turun dari Pesawat dengan Optimal di Free Fire (FF)!

Hi Sobat Booyah!

Memulai permainan di Free Fire, Sobat Booyah harus terlebih dahulu turun dari pesawat menuju Drop Zone favorit kalian di Map untuk melakukan proses Looting. Terdengar seperti hal yang lumrah, namun perkara turun dari pesawat juga perlu diperhatikan.

Turun dari pesawat tak hanya sekedar meninggalkan pesawat dan menggunakan parasut untuk sampai ke lokasi tujuan. Turun dari pesawat dengan tepat waktu menetukan seberapa efisien Sobat Booyah memulai permainan.

Baca Juga: Scythe of Snow dan Sports Car Cobra FF Jadi Hadiah Bonus Top Up Terbaru!

Baca Juga: Ini yang Terjadi Jika Kamu Tak Membawa Granat Ketika Bermain Free Fire (FF)!

Maka dari itu, diperlukan sederet cara untuk mengoptimalkan momen turun dari pesawat. Terdapat beberapa hal yang dapat membuat turun dari pesawat dengan lebih optimal. Yuk temukan sederet hal yang dimaksud dalam ulasan berikut ini!

Gunakan Pet Falco

Sejauh ini, hanya Pet Falco saja yang dapat meningkatkan kecepatan turun dari pesawat. Level Maksimal dari skill Skyline Spree milik Pet Falco mampu meningkatkan hingga 45% kecepatan turun dari pesawat yang tentunya akan memudahkan kalian mencapai tempat turun yang dituju.

Manfaatkan Penanda di Map

Fitur penanda Map khususnya ketika hendak turun dari pesawat memiliki perbedaan yang cukup membantu. Ketika lokasi turun telah ditandai di Mini Map, juga akan muncul juga tanda khusus di lokasi tersebut dan menjadi patokan untuk melihat jarak tempat yang hendak dicapai.

Dengan hadirnya fitur Penanda Map seperti ini, tentunya dapat memudahkan Sobat Booyah untuk melihat secara jelas arah dan jarak yang harus ditempuh dari garis lintas pesawat. Sehingga begitu turun dari pesawat, kalian bisa menemukan arah terbang yang tepat.

Turun Dengan Timing dan Posisi yang Pas

Meski telah menggunakan Pet Falco dan fitur penanda Map, semua akan sia-sia apabila Sobat Booyah tidak menguasai kemampuan turun dari pesawat dengan timing dan penempatan turun yang tepat.

Timing turun dari pesawat mempengaruhi posisi strategis yang akan kuasai terlebih dahulu dalam satu lokasi tertentu, dan juga membantu kalian menang dalam perebutan wilayah dengan musuh.

Dengan memanfaatkan dan menguasai ketiga hal diatas, tentunya momen turun dari pesawat yang Sobat Booyah lakukan akan lebih optimal dan kalian dapat memulai permainan dengan lebih baik!


Tidak ingin ketinggalan sederet informasi menarik lain seputar Free Fire? Jangan lupa untuk mengikuti TiktokInstagramFacebook, dan YouTube dari Berita Booyah!

TERBARU

Senjata Baru Treatment Laser Gun Hadir di Advance Server FF September...

0
Hi Sobat Booyah! Advance Server FF September kembali menghadirkan senjata baru. Kali ini ada senjata dengan konsep modern futuristik...

TRENDING

TIPS BOOYAH

Tips Bermain Mode Baru Free Fire (FF), Droid Apocalypse!

0
Hi Sobat Booyah! Mode baru Droid Apocalypse sudah hadir di Free Fire. Mode yang satu ini sebelumnya menjadi...