Hi Sobat Booyah!
Granat merupakan salah satu item penting yang wajib digunakan saat bertarung di Free Fire. Granat sendiri di Free Fire memiliki banyak jenisnya, yaitu mulai dari Flashbang yang bisa membutakan musuh, Granat yang bisa memberikan damage besar pada musuh, dan masih banyak lagi.
Namun, apa jadinya jika di Free Fire tidak ada item granat? Mungkin 3 hal berikut ini yang akan terjadi!
Baca Juga: Segala Hal Tentang LINK System Free Fire (FF) yang Harus Diketahui!
Baca Juga:Â Jangan Mimpi Jadi Pro Player Free Fire Jika Masih Seperti Ini!
Musuh Bakal Lebih Siap Menyerang Tim Sobat Booyah
Tanpa rintangan dan hambatan, musuh bakal langsung rush ke arah Sobat Booyah atau sebaliknya tanpa ada lemparan granat. Pertarungan bakal jadi lebih cepat, dan role Support hanya akan memberikan back up fire menggunakan tembakan peluru saja tanpa bantuan granat.
Susah Mendapatkan Informasi Saat Ingin Rush Musuh di Dalam Rumah
Granat juga bisa memberikan informasi kecil saat Sobat Booyah ingin rush musuh yang ada di dalam rumah. Di saat musuh terkena lemparan granat Sobat Booyah, otomatis musuh akan berpindah tempat untuk berlindung dan akan memberikan suara step kaki. Ini bisa menjadi informasi kecil apakah ada musuh dan kemanakah musuh bakal bergerak.
Namun jika tidak ada granat, mungkin Sobat Booyah bakal lebih susah untuk rush. Sobat Booyah hanya bisa mengandalkan skill Clu untuk mengetahui apakah ada musuh atau tidak di dalam rumah.
Penggunaan Gloo Wall Jadi Lebih Hemat
Gloo Wall merupakan item pertahanan penting saat pemain dilempari granat oleh musuh. Kehadiran granat, membuat pemain harus mengeluarkan Gloo Wall lebih banyak untuk menghadang granat masuk ke wilayah pertahanan.
Namun jika tidak ada granat, fungsi utama Gloo Wall hanyalah untuk menahan tembakan peluru saja. Penggunaan Gloo Wall mungkin bakal lebih hemat jika tidak ada granat.
Itulah 3 hal yang mungkin saja bisa terjadi jika tidak ada granat di Free Fire! Selain kemungkinan-kemungkinan di atas, menurut Sobat Booyah bakal seperti apa Free Fire jika tanpa granat?
Tidak ingin ketinggalan sederet informasi menarik lain seputar Free Fire? Jangan lupa untuk mengikuti Tiktok, Instagram, Facebook, dan YouTube dari Berita Booyah!