Home Tips Bermuda dan Purgatory, Mana yang Lebih Menguntungkan?

Bermuda dan Purgatory, Mana yang Lebih Menguntungkan?

Jika membicarakan mengenai lokasi permainan di dalam game Free Fire, tentunya tidak terlepas dari map Bermuda dan Purgatory. Masing-masing map ini memiliki kelebihan dan kekurangannya.

Sebagai pemain, dengan mengetahui kelebihan dan kekurangan masing-masing map, maka kamu akan lebih mudah untuk mengatur strategi permainan di dalam game agar kamu bisa memenangkan pertempuran yang akan kamu hadapi nanti.

Melalui artikel ini, kami mengulas info mengenai hal yang sangat bermanfaat bagi kamu ini, para pecinta game Free Fire!

Map Bermuda merupakan lokasi yang akan kamu jumpai pertama di game Free Fire. Lokasi ini adalah lokasi tropis dan pulaunya tidak terlalu besar, sehingga, bagi kamu yang ingin bermain secara cepat, map ini sangat cocok untuk kamu coba.

Adapun beberapa lokasi-lokasi yang terdapat di Bermuda dibagi menjadi dua lokasi utama, yaitu lokasi besar dan lokasi kecil. Lokasi-lokasi besar Bermuda terdiri dari Shipyard, Mill, Observatorium, Khatulistiwa, Bimasakti Trip, Hangar, Rim Nam Village, Clock Tower, Factory, Mars Electric, Pochinok, Sentosa, dan Cape Town.

Sedangkan lokasi kecil yang terdapat di map ini adalah Graveyard, Plantation, Riverside, Peak, Kota Tua, Keraton, dan Bullseye.

Bullseye sendiri termasuk ke dalam lokasi kecil terbaru dalam map ini. Jika berbicara mengenai lokasi, maka sebagai pemain kamu akan mendapatkan keselamatan pendaratan paling tinggi berada pada Shipyard, Rim Nam Village, Hangar, Sentosa dan Cape Town.

Sedangkan jika kamu mencari lokasi yang menyediakan banyak loot untukmu, maka Shipyard, Bimasakti Trip, dan Pochinok adalah lokasi yang tepat untukmu.

Nah, berbeda dengan Bermuda, map Purgatory akan kamu temukan ketika kamu sudah mencapai level 5 dalam permainan.

Di map Purgatory ini, kamu akan melihat sungai besar yang membelah pulau. Kamu harus memahami dengan baik map Purgatory ini agar kamu dapat memenangkan permainan.

Kami tidak merekomendasikan kamu untuk mendarat di Brasilia, Central, dan Marbleworks jika kamu tidak ingin bertarung langsung setelah pendaratan karena lokasi ini adalah lokasi yang ramai.

Lokasi terbaik untuk kamu mendarat adalah Golf Course karena di lokasi ini kamu bisa menemukan banyak loot dan hot zone. Namun, jika kamu mencari lokasi teraman untuk melakukan pendaratan, kamu bisa mendarat di Crossroads.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Comment moderation is enabled. Your comment may take some time to appear.

TERBARU

Senjata Baru Treatment Laser Gun Hadir di Advance Server FF September...

0
Hi Sobat Booyah! Advance Server FF September kembali menghadirkan senjata baru. Kali ini ada senjata dengan konsep modern futuristik...

TRENDING

TIPS BOOYAH

Tips Bermain Mode Baru Free Fire (FF), Droid Apocalypse!

0
Hi Sobat Booyah! Mode baru Droid Apocalypse sudah hadir di Free Fire. Mode yang satu ini sebelumnya menjadi...