Home Community Community Spotlight: Komunitas Free Fire Demak

Community Spotlight: Komunitas Free Fire Demak

Hi Sobat Booyah!

Perkembangan komunitas Free Fire memiliki dampak positif bagi para player yang ingin mengembangkan skill dalam meraih impian. Meski tidak mudah dalam menyatukan tujuan antar player, tetapi komunitas Free Fire tetap bergerak untuk memberikan berbagai kegiatan menarik. Salah satunya, Komunitas Free Fire Demak, salah satu wadah bagi para player yang ada di Demak, Jawa Tengah.

Kali ini Berita Booyah berkesempatan berbincang bersama Ferdy Bahtyar merupakan salah satu pengurus dari Komunitas Free Fire Demak. Yuk simak hasil wawancaranya di bawah ini!

Baca Juga: Ini Daftar 5 Pemain di Top Region Badge Elite Pass Season 41 Free Fire (FF)!

Baca Juga: 3 Fakta Mode Terbaru Pet Mania di Free Fire (FF)!

Sumber: Galeri Pribadi Ferdy

Kalau boleh tahu nama lengkap dan nickname di Free Fire?

Ferdy: “Nama lengkap, Ferdy Bahtyar dan Nickname di Free Fire, PerzZ.”

Domisilinya dari daerah mana kak? Sudah berapa lama main Free Fire?

Ferdy: “Saya domisili Demak, sudah lama (main Free Fire) kira-kira ada 3 tahunan.”

Sudah berapa lama mengurus Komunitas Free Fire Demak?

Ferdy: “Kita komunitas yang dibilang baru terbentuk kak. Tapi kurang kompak aja admin satu sama lainnya, bisa dibilang kurang punya banyak kenalan untuk memajukan komunitas.”

Apa yang mendorong Kakak untuk merangkul komunitas Free Fire di Demak?

Ferdy: “Awalnya iseng saja kak, ada salah satu temen dari Demak, ternyata admin juga di Komunitas Semarang. Diajak ketemu bahas-bahas untuk membentuk Komunitas Demak.”

Sumber: Galeri Pribadi Ferdy

Boleh cerita dikit soal perkembangan Komunitas Free Fire Demak dari awal hingga kini?

Ferdy: “Perkembangan sih belum ada kayaknya kak, karena admin satu dengan lainnya belum bisa kompak. Karena saya sendiri juga harus sambil bagi waktu dengan bekerja, yang lainnya pun kemungkinan juga pada kerja kak punya kesibukan masing.”

Apa resolusi/rencana kedepannya untuk komunitas FF Demak?

Ferdy: “Rencananya kita cuma bisa ikut event seperti JDCL/JDCC, event yang di mana kita hanya bisa buat qualifer saja di kota Demak ini.”

Selain mabar, kegiatan komunitasnya seperti apa?

Ferdy: “Jarang kita ada kegiatan, mungkin ya kumpul dan ngopi bila ada event saja.”

Selain mengurus komunitas tentu Kakak punya kesibukan lainnya. Apakah Kakak sering menemukan kesulitan?

Ferdy: “Saya selalu menemukan kesulitan, karena saya juga sambil bekerja di rumah makan. Otomatis saya jarang bisa libur di hari weekend. Terus saya punya solusi sendiri agar bisa libur di hari di mana kita ngadain event dengan cara saya minta cuti di hari weekend kak.”

Sumber: Galeri Pribadi Ferdy

Selama jadi pengurus di komunitas, apakah kakak mendapatkan dukungan dari rekan-rekan?

Ferdy: “Banyak juga dukungan sih kak dari rekan, contohnya dari admin yang ada. Ada juga yang tidak mendukung seperti kita adain event tapi player dari Demak itu tidak ada yang daftar.”

Bagaimana pandangan kakak, terhadap komunitas FF saat ini?

Ferdy: “Pandangan saya sangat bagus sih kak, bisa iri sendiri melihat komunitas dari tetangga kami yang selalu maju dan disuport sama organisasi seperti ESI dan lainnya.”

Terakhir, apakah ada pesan dan harapan untuk para pembaca Berita Booyah terutama mereka pemain asal Demak dan para penggerak komunitas di daerah lain?

Ferdy: “Pesan dan harapan untuk player Komunitas Demak, pokoknya selalu dukung kami terus untuk buat Komunitas Demak terus maju. Dukung kami bila kami mengikut sertakan event tournamen yang kami adakan.”

Untuk Sobat Booyah yang ingin bergabung atau mengikuti kegiatan seputar Komunitas Free Fire Demak kalian bisa langsung kunjungi akun Instagram @official_freefiredemak.

Nah, buat kalian yang pengen komunitasnya diliput oleh Berita Booyah, langsung aja hubungi kami di Instagram (@beritabooyah.id) dan Facebook (Berita Booyah)!


Tidak ingin ketinggalan sederet informasi menarik lain seputar Free Fire? Jangan lupa untuk mengikuti TiktokInstagramFacebook, dan YouTube dari Berita Booyah!

TERBARU

Senjata Baru Treatment Laser Gun Hadir di Advance Server FF September...

0
Hi Sobat Booyah! Advance Server FF September kembali menghadirkan senjata baru. Kali ini ada senjata dengan konsep modern futuristik...

TRENDING

TIPS BOOYAH

Tips Bermain Mode Baru Free Fire (FF), Droid Apocalypse!

0
Hi Sobat Booyah! Mode baru Droid Apocalypse sudah hadir di Free Fire. Mode yang satu ini sebelumnya menjadi...