Home Fun Fakta Menarik Tuk-Tuk, Vehicle Unik yang Ada di Free Fire (FF)!

Fakta Menarik Tuk-Tuk, Vehicle Unik yang Ada di Free Fire (FF)!

Hi Sobat Booyah!

Free Fire mengenal fitur Vehicle atau kendaraan yang tersedia dalam Game Free Fire dan bebas dimanfaatkan oleh para pemain untuk mempermudah permainan. Hingga Saat ini, Free Fire telah menghadirkan 7 kendaraan, yakni Monster Truck, Jeep, Pick Up, Sports Car, Sepeda Motor, Gokart dan Tuk-tuk.

Tentunya keenam kendaraan tersebut memiliki perbedaan signifikan dalam berbagai hal. Meski demikian, dapat dikatakan bahwa Tuk-Tuk merupakan kendaraan yang paling unik. Keberadaan Tuk-Tuk tersisih, karena kalah saing dengan kendaraan lain yang diaggap lebih baik dan lebih efektif

Baca Juga: EVOS.Manay Ceritakan Bagaimana EVOS Immortal Terbentuk!

Baca Juga: Dr. Beanie, Pet Baru FF Hadir di Bonus Top Up Baru Free Fire!

Membahas mengenai Tuk-Tuk, Berita Booyah hendak menghadirkan beberapa fakta menarik dari Tuk-Tuk. Penasaran dengan hal-hal unik dan menarik dari Tuk-Tuk? Langsung saja simak ulasannya berikut ini!

Diadaptasi dari Kendaraan Umum di Thailand

Sumber: HIS Travel Indo

Tuk-Tuk merupakan moda trasportasi umum yang marak ditemukan di Bangkok, Thailand. Kendaraan ini juga dikenal dengan nama “Sam Lor” atau Kendaraan Roda Tiga. Tuk-tuk memiliki bentuk dan kapasitas mesin yang lebih besar, dan lebih sering dimanfaatkan sebagai sarana hiburan bagi para Turis.

Sobat Booyah juga dapat melihat bagaimana bentuk Tuk-Tuk dalam Game Free Fire. Tuk-Tuk memiliki atap dan sisi kendaraan, serta terlalu besar untuk dikatakan sebagai motor. Kendaraan ini hanya memiliki tiga roda dan terlalau kecil untuk dikelompokkan sebagai mobil. Memang Tuk-Tuk adalah Vehicle FF yang sangat unik.

Kapasitas yang Tanggung

Sumber: Beritabooyahid

Dalam Game Free Fire, Vehicel Tuk-Tuk mampu menampung 3 orang pemain. Satu bertindak sebagai pengemudi di depan, dan dua pemain lainnya di bangku belakang. Jika digunakan saat bermain Solo dan Duo, Tuk-Tuk cukup efisien. Namun sedikit merepotkan saat bermain Squad.

Terkadang, kapasitas penumpang Tuk-Tuk terkesan tanggung. Tuk-Tuk terasa tidak efektif digunakan bermain Squad. Sebab, seorang pemain harus rela berjalan kaki. Hal ini tentunya mengurangi efektifitas tim saat hendak menyerang, berotasi, atau bahkan ketika kabur.

Vehicle dengan Kecepatan Terendah

Sumber: Beritabooyahid

Dari segi kecepatan, Tuk-Tuk mampu melaju dengan kecepatan kecepatan maksimum yang mampu ditempuh berkisar 90 Mph (ukuran kecepatan berdasarkan indikator dalam Game), sekaligus menjadikannya Vehicle paling lambat di Free Fire.

Meski demikian, Kendaraan ini masih Worth It digunakan untuk membantu mempersingkat waktu berotasi. apabila Sobat Booyah dalam keadaan terdesak dan hanya Tuk-Tuk yang tersedia, maka tak ada salahnya memanfaatkan Vehicle ini

Bunyi Klakson yang Unik

Sumber: Beritabooyahid

Apabila Sobat Booyah sering menggunakan Tuk-Tuk, pastinya Sobat Booyah akan menyadari bahwa bunyi klakson dari Tuk-Tuk memiliki suara unik yang berbeda dari Vehicle Free Fire lainnya.

Bunyi Klakson Tuk-Tuk terdengar mengeluarkan suara seperti irama musik dengan nada yang khas. Namun, apabila Sobat Booyah menggunakan skin untuk Tuk-Tuk, maka Klaksonnya sama dengan kendaraan lainnya. . Hal ini menjadi pembeda sekaligus ciri khas yang tak dimiliki Vehicle lainnya.

Itulah deretan fakta menarik dari salah satu Vehicle Free Fire, Tuk-Tuk. Apalah Sobat Booyah menjadi salah satu pengguna dari kendaraan unik ini?


Tidak ingin ketinggalan sederet informasi menarik lain seputar Free Fire? Jangan lupa untuk mengikuti TiktokInstagramFacebook, dan YouTube dari Berita Booyah!

TERBARU

Senjata Baru Treatment Laser Gun Hadir di Advance Server FF September...

0
Hi Sobat Booyah! Advance Server FF September kembali menghadirkan senjata baru. Kali ini ada senjata dengan konsep modern futuristik...

TRENDING

TIPS BOOYAH

Tips Bermain Mode Baru Free Fire (FF), Droid Apocalypse!

0
Hi Sobat Booyah! Mode baru Droid Apocalypse sudah hadir di Free Fire. Mode yang satu ini sebelumnya menjadi...