Home Community Interview FFIM 2020 Spring Caster: Evour

FFIM 2020 Spring Caster: Evour

Hi Survivors!

Mungkin ada di antara kalian yang masih mendengar nama Evour.

Di kalangan komunitas, Muhamad “Evour” Apriandi mungkin belum terlalu banyak di kenal sebagai seorang caster. Namun ia sendiri telah berkecimpung cukup lama di dunia kompetitif Free Fire sebagai salah satu admin turnamen.

Awal perjalanan Evour menjadi caster pun dari turnamen offline yang diadakan komunitas. Dengan modal nekad, ia pun memberanikan diri untuk menjadi caster.

Keberanian yang ia miliki diimbangi dengan keinginannya untuk berkembang. Ia pun banyak belajar dan mencari masukan dari caster-caster senior seperti Adjisven dan Skyla.

Bersama caster dan host handal lainnya, Evour akan kembali menemani kita dalam jalannya Play-Ins dan Grand Final Free Fire Indonesia Master (FFIM) 2020 Spring. Nah, biar kita bisa semakin kenal dengan Evour, Booyah.co.id akan membagikan hasil wawancara singkat bersama Evour.

Penasaran seperti apa isinya? Yuk langsung cek selengkapnya di bawah!

Sumber: Instagram @evour_

Pertama kali debut caster di event apa?

Evour: “Di komunitas Free Fire Bogor, tapi untuk debut pertama stream di event Indihome League.”

Apa yang memotivasi kakak untuk menjadi caster?

Evour: “Yang memotivasi buat jadi caster adalah teman-teman saya banyak yang support buat terus up biar jadi caster yang lebih baik lagi.”

Suka dukanya jadi caster apa sih?

Evour: “Lebih banyak suka nya sih jadi caster karena banyak kenal dengan caster-caster yang udah banyak pengalamannya, bisa saling tuker pikiran dalam hal caster, dapat banyak masukan yang sifat nya membangun biar jadi lebih baik, dan dalam lingkup caster saling support.”

Sumber: Instagram @evour_

Di kalangan komunitas pengennya dikenal sebagai caster yang seperti apa?

Evour: “Untuk saat ini belum tau harus dikenal seperti apa .. tapi untuk pertanyaan ini saya pengennya banyak yang mengenali saya Evour aja sudah lebih dari cukup hehehe”

Ada impian gak pengen ngecast di event mana?

Evour: “Ada dong yaitu Play In FFIM dan Grand Final FFIM.”

Sumber: Instagram @evour_

Boleh cerita sedikit tentang sejarah nama panggung yang sekarang dipakai?

Evour: “Sejarah nama Evour… bukan bisa dibilang sejarah sih tapi itu karna saya suka dengan angka 4 aja … mengapa demikian karena saya lahir di bulan 4 (April) dan sekolah waktu SMA itu nama nya SMA Negeri 4 Bekasi makanya terbentuk nama nya Evour.”

Apakah kakak ada kesibukan lain selain ngecast?

Evour: “Ada yaitu sedang sibuk menyelesaikan perkuliahan Di UNJ hehehe”


Itulah hasil wawancara Booyah.co.id dengan salah satu caster FFIM 2020 Spring, Evour. Semoga artikel ini dapat membantu para Survivors agar lebih mengenal sosok Evour.

Apakah kamu termasuk salah satu fans Evour?

35 COMMENTS

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Comment moderation is enabled. Your comment may take some time to appear.

TERBARU

Senjata Baru Treatment Laser Gun Hadir di Advance Server FF September...

0
Hi Sobat Booyah! Advance Server FF September kembali menghadirkan senjata baru. Kali ini ada senjata dengan konsep modern futuristik...

TRENDING

TIPS BOOYAH

Tips Bermain Mode Baru Free Fire (FF), Droid Apocalypse!

0
Hi Sobat Booyah! Mode baru Droid Apocalypse sudah hadir di Free Fire. Mode yang satu ini sebelumnya menjadi...