Home Esports FFML Season II Yuk Menengok Persiapan FFML Season II dari Island of Gods!

Yuk Menengok Persiapan FFML Season II dari Island of Gods!

Hi Sobat Booyah!

Tidak terasa, ajang liga Free Fire terbesar di Indonesia bertajuk FFML Season II bakal segera hadir. 18 tim yang bertanding siap untuk menampilkan yang terbaik mulai tanggal 8 Agustus besok.

Salah satu tim yang bakal bertanding pada ajang FFML Season II ini adalah Island of Gods. Tim yang terbentuk dari tim sepak bola Bali United ini siap untuk menjadi salah satu jawara pada FFML Season II.

Baca Juga: Ini Persiapan Dranix Vendetta pada FFML Season 2!

Baca Juga: Tips Mishet One Ini Dijamin Efektif Lawan Musuh yang Datang Terus-menerus!

Dan untuk melihat bagaimana persiapan Island of Gods pada ajang FFML Season II ini, BOOYAHCOID berkesempatan untuk berbincang bersama dengan manajer dari tim IOG yaitu Govindo Gogi Kumala.

Persiapan Island of Gods di FFML Season II

Sumber: FF Esports ID

Sistem point baru yang ada di FFML Season II nampaknya menjadi salah satu fokus penting dari tim Island of Gods. Diakui oleh Gogi, persiapan yang juga diperhatikan oleh Island of Gods adalah beradaptasi dengan sistem point yang baru.

Patch baru yang hadir pada 29 Juli kemarin nampaknya juga tidak bakal membawa perubahan permainan yang signifikan dari Island of Gods. Ini artinya, IOG masih bakal tetap bertahan dengan strategi yang telah dimiliki.

Tentang Map Kalahari dan Rotasi Pemain

Berbicara tentang hadirnya map Kalahari untuk pertama kalinya pada FFML, Gogi mengatakan fokus dari Island of Gods adalah bagaimana tim bisa bertahan sampai di akhir pertandingan nantinya di map ini.

Tetapi di balik hal itu, Island of Gods juga tidak menutup kemungkinan bakal bermain dengan lebih mencari point kill mengingat map Kalahari merupakan map terkecil yang ada di Free Fire.

Sementara itu, Island of Gods memanglah menjadi salah satu tim yang hadir pada FFML Season II dengan lengkap 5 pemain. Tetapi dalam hal rotasi pemain nantinya, Gogi mengatakan bahwa ke depannya untuk melihat saja bagaimana keputusannya karena setiap pemain telah memiliki perannya masing-masing.

Tim yang Paling Diwaspadai di FFML Season II

Sumber: FF Esports ID

Berbeda dengan beberapa tim sebelumnya yang mengatakan mereka selalu mewaspadai seluruh tim di FFML Season, Island of Gods secara terang-terangan menjadikan Louvre Esports sebagai tim yang paling diwaspadai.

Bukan tanpa alasan, sistem point baru dan permainan Louvre Esports yang agresif dalam mencari point kill tentu saja menjadi radar pengawasan Island of Gods untuk dapat mendulang point lebih nantinya.

“JANGAN CAPEK-CAPEK LAH NYIAPIN STRATEGI, KITA UDAH PASTI MENANG. KALO YANG LAIN KALAH”


Bagi Sobat Booyah yang ingin melihat bagaimana perjuangan ISland of Gods pada FFML Season II besok, kalian bisa langsung mendukung mereka pada kanal YouTube FF Esports ID!

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Comment moderation is enabled. Your comment may take some time to appear.

TERBARU

Senjata Baru Treatment Laser Gun Hadir di Advance Server FF September...

0
Hi Sobat Booyah! Advance Server FF September kembali menghadirkan senjata baru. Kali ini ada senjata dengan konsep modern futuristik...

TRENDING

TIPS BOOYAH

Tips Bermain Mode Baru Free Fire (FF), Droid Apocalypse!

0
Hi Sobat Booyah! Mode baru Droid Apocalypse sudah hadir di Free Fire. Mode yang satu ini sebelumnya menjadi...