Turnamen bergengsi tingkat nasional, Free Fire Master League (FFML) Season I akan memulai Match 8 Day 2. Dua puluh empat tim terbaik dari seluruh Indonesia akan memasuki fase akhir pertarungan mereka di FFML untuk memperebutkan total hadiah sebesar Rp1.2 Miliar.
Dari 3 pot yang bertanding di Match 8 Day 2, ada 1 pot yang menarik perhatian karena dua tim di pot tersebut sering bertukar posisi dalam menduduki puncak klasemennya. Pot itu adalah pot C.
Pertarungan antara Aura Esports dan Onic Elysium dalam menduduki puncak klasemen pot C sudah berlangsung sejak awal Match Pertama Free Fire Summer League. Inilah urutan pertukaran posisi Aura Esports dan Onic Elysium dalam memuncaki klasemen pot C di setiap matchnya:
Match 1: Onic Elysium dengan 10 poin
Match 2: Aura Esports dengan 17 poin
Match 3: Aura Esports dengan 27 poin
Match 4: Onic Elysium dengan 34 poin
Match 5: Aura Esports dengan 41 poin
Match 6: Onic Elysium dengan 45 poin
Match 7: Aura Esports dengan 49 poin
Perseteruan yang ketat antara kedua tim dalam perebutan puncak klasemen pot C tentu menarik perhatian khusus di Free Fire Master League ini. Dan mereka akan melanjutkan perebutan poin itu untuk menentukan siapa yang akhirnya akan langsung lolos menuju Grand Final.
Dengan pola ini apakah Match 8 Day 2 akan menjadi giliran Onic Elysium untuk berada di puncak? Ataukah pola ini akan dipatahkan oleh Aura Esorts?
Temukan jawabannya hanya live stream di Free Fire Master League Match 8 Day 2 pukul 19.00 WIB hanya di channel Youtube Garena Free Fire Indonesia.