Home Fun Hal Ini Hambat Penerapan Strategi Main di Luar Zona di Free Fire...

Hal Ini Hambat Penerapan Strategi Main di Luar Zona di Free Fire (FF), Benarkah?

Hi Sobat Booyah!

Bermain di luar zona menjadi salah satu opsi strategi yang dapat digunakan para pemain Free Fire. Strategi ini erat dengan pola permainan pasif dimana pemain berfokus untuk looting, menghindari Early Fight dan mengamankan placement poin di luar zona.

Menjadi salah satu strategi yang populer karena menjadi andalan beberapa tim esports ternama di skema kompetitif Free Fire tanah air, sepertinya penerapan bermain di luar zona akan sedikit terhambat di META saat ini.

Baca Juga: Alasan Mengapa Karakter Chrono Masih Laku di Skema Kompetitif Free Fire (FF)!

Baca Juga: Harga Buy Out Dutzz di Free Fire Capai Miliaran Rupiah?

Terdapat beberapa hal yang membuat penerapan strategi bermain di luar zona sepertinya tak akan seefisien dulu. Penasaran dengan hal yang dimaksud? Simak ulasan yang telah Berita Booyah siapkan berikut ini!

Zona Saat Ini Lebih Cepat Menyusut

Update Free Fire beberapa waktu lalu menghadirkan pembaruan pada zona luar atau zona tidak aman. Salah satu pembaruan yang diberikan ialah peningkatan waktu dan kecepatan penyusutan zona, khususnya pada dua zona pertama.

Waktu penyusutan zona yang semakin cepat tentunya mempersempit waktu untuk looting di wilayah pinggiran hingga luar zona aman. Hal tersebut berimbas pada timing rotasi yang mepet.

Kehadiran META Misha memang menjadi solusi untuk hal ini. Namun, berbagai faktor tak terduga seperti tidak menemukan vehicle atau jalur rotasi yang hendak dilalui sangat sulit akan menjadi kerugian yang membuat bermain di luar zona terkesan sia-sia.

Tak Hanya Waktu Penyusutan, Damage Zona Juga Meningkat

Selain waktu penyusutan, zona tidak aman juga meneripa peningkatan Damage mencapai 10%. Pada setiap tahapan zona seiring berjalannya pertandingan, Damage yang akan diterima pemain saat berada di luar zona akan semakin besar dan menguras HP dengan cepat.

Dengan demikian, bermain di luar zona tak dapat dilakukan terlalu lama dan senyaman sebelumnya karena akan membuat pemain boros item healing. Bermain di luar zona memang tak bertemu musuh, namun pemain berhadapan dengan Damage dari zona.

Strategi Secure Safe Zone Lebih Menjamin

Pembaruan pada zona membuat permainan objektif naik daun di kalangan pemain Free Fire. Strategi Secure Safe Zone jadi pilihan terbaik, karena memiliki peluang bertahan hingga fase Late Game lebih besar dibandingkan bermain di luar zona.

Dengan strategi objektif seperti ini, pemain akan melakukan looting dan rotasi dengan aman dan fokus untuk mempertahankan kedudukannya saja, dibandingkan bermain di luar zona yang penuh resiko bahkan ketika mencoba masuk ke dalam zona aman.

Nah, itulah beberapa hal yang membuat strategi bermain di luar zona cukup sulit dan kurang efektif diterapkan di Free Fire (FF) saat ini. Menurut opini Sobat Booyah sendiri, apakah bermain di luar zona masih menguntungkan seperti dulu?


Tidak ingin ketinggalan sederet informasi menarik lain seputar Free Fire? Jangan lupa untuk mengikuti Tiktok, Instagram, Facebook, dan YouTube dari Berita Booyah!

TERBARU

Senjata Baru Treatment Laser Gun Hadir di Advance Server FF September...

0
Hi Sobat Booyah! Advance Server FF September kembali menghadirkan senjata baru. Kali ini ada senjata dengan konsep modern futuristik...

TRENDING

TIPS BOOYAH

Tips Bermain Mode Baru Free Fire (FF), Droid Apocalypse!

0
Hi Sobat Booyah! Mode baru Droid Apocalypse sudah hadir di Free Fire. Mode yang satu ini sebelumnya menjadi...