Hi Sobat Booyah!
Pandemi COVID-19, bisa dibilang sekarang telah menjadi musuh bersama rakyat Indonesia. Akibat pandemi, berbagai sektor seperti pariwisata, pergotelan, pendidikan, dan sebagainya harus terganggu.
Tetapi, hal tersebut tentunya tidak boleh menghentikan dalam bidang esports. Sempat absen di tahun 2019, Dunia Games dan Telkomsel tahun ini kembali menghadirkan rangkaian turnamen Indonesia Games Championship 2020!
Baca Juga: Gun Skin Box M1014 Wasteland Telah Hadir di Armory Shop!
Baca Juga: Mengenal Santos e-Sports, Juara BFFL 2020 Seri C!
Demi memberikan wadah bagi para pemain esports untuk dapat berkembang lebih jauh, IGC 2020 ini nantinya bakal mengusung format secara online karena pastinya alasan pandemi membuat kita harus #dirumahsaja.
Rachel Goh, Direktur Marketing Telkomsel dikutip dari Kompas mengatakan “Kami merancang IGC 2020 agar berlangsung secara online, sehingga para peserta dapat berkontribusi memajukan industri esport Indonesia dengan tetap menjaga jarak yang aman.”
Walaupun hanya bakal menjadi turnamen yang berformat online, hadiah yang ditawarkan pada IGC 2020 pun tidak tanggung-tanggung. Total, telah ada uang sejumlah Rp 1,6 miliar yang siap diperebutkan oleh para tim peserta!
Sementara itu, game yang bakal diusung nantinya bakal ada Free Fire, Arena of Valor, Call of Duty Mobile dan League of Legends yang bisa diikuti dengan berbagai tahapan kualifikasi di dalamnya.
Untuk Free Fire sendiri, nantinya ada total 4,632 tim yang bisa mendaftar dengan 3 kualifikasi yang berbeda. Dan untuk kualifikasinya, adalah sebagai berikut:
- Online Qualifier (864 tim)
- Regional Qualifier (3774 tim)
- Invited Pro Teams (24 tim pro undangan)
Saat ini, kualifikasi yang sedang dibuka adalah untuk Regional Qualifier. Bagi kalian yang ingin mendaftarkan tim kalian dan menentukan bakal masuk ke regional mana bisa langsung menuju ke laman di sini dan mengetikkan asal kota kalian.
Nantinya, secara otomatis website bakal menujukkan regional mana yang harus kalian ikuti. Untuk dapat mengikuti IGC 2020, kalian diharuskan untuk membeli sjumlah Diamond sebagai syarat pendaftaran dan nantinya Diamond tersebut bisa kalian miliki.
Tetapi, sebelum mendaftar tentunya kalian harus sudah membaca syarat dan ketentuan terlebih dahulu lebih lanjut di sini yang mana untuk memudahkan kalian ketika mengikuti kualifikasi nantinya.
Jadi, tunggu apalagi? Segera daftarkan tim kalian sekarang juga sebelum jumlah tim pendaftar berada di angka maksimal! Dan yang paling penting, nantinya tunjukan siapa dirimu dan selalu junjung fair play!