Hi Sobat Booyah!
Kolaborasi Free Fire x BTS telah hadir ke Free Fire! Sobat Booyah bisa menjumpai berbagai pernak-pernik dengan ciri khas grup musik asal Korea Selatan ini di dalam game dengan berbagai tampilan.
Tidak hanya itu saja, dalam kolaborasi ini akan ada event spesial dengan nama Gen FF. Tentu saja, akan hadiah menarik yang bisa Sobat Booyah dapatkan salah satunya adalah Bundle gratis buatan member BTS!
Baca Juga: Miliki Bundle CBF Jersey FF di Dalam Event Jersey Royale Free Fire!
Baca Juga: Suka Tantangan? Beberapa Challenge Seputar Vehicle di Free Fire (FF) yang Wajib Kamu Coba!
Penasaran dengan bagaimana cara mendapatkan Bundle gratis buatan member BTS di dalam event Gen FF ini? Dalam artikel ini, berikut Berita Booyah akan menyajikan bocoran lengkap cara mendapatkannya!
Bundle Free Fire Gratis Buatan Member BTS di Event Gen FF
Seperti yang kita tahu, 7 personel BTS yaitu Kim Nam Joon (RM), Kim Seok Jin (Jin), Min Yoon Gi (Suga), Jung Ho Seok (J-Hope), Park Ji Min (Jimin), Kim Tae Hyung (V), hingga Jeon Jung Kook (Jung Kook) membuat Bundle desain mereka sendiri di Free Fire.
Nantinya, Sobat Booyah bisa mendapatkan salah satu dari tujuh Bundle buatan member BTS Free Fire secara gratis melalui event Gen FF, event khusus yang siap datang memeriahkan kolaborasi Free Fire x BTS.
Cara untuk mendapatkan Bundle rancangan member BTS di event Gen FF akan berada di dalam Special Interface. Sobat Booyah diharuskan memiliki BTS Crystal untuk bisa mendapatkan Bundle BTS.
Akan ada satu BTS Crystal yang bisa Sobat Booyah miliki secara gratis yang berarti Sobat Booyah bisa mendapatkan satu Bundle BTS Gratis di event ini. Caranya adalah Sobat Booyah harus mengumpulkan seluruh BTS Card yang ada di dalam Tab Kartu Cheers pada Special Interface.
Sementara itu, BTS Card bisa dimiliki dengan melakukan Spin di Tab Warna Cheer pada Special Interface. Untuk melakukan Spin di Warna Cheer Sobat Booyah membutuhkan Neon Stick Token.
Untuk urutannya lebih lengkap untuk mendapatkan BTS Crystal, berikut adalah detail urutannya:
- Dapatkan Neon Stick Token melalui Aftermatch Drop (akan didapatkan setelah bermain)
- Neon Stick Token digunakan untuk melakukan Spin dalam tab Warna Cheer dan mendapatkan BTS Card
- Apabila BTS Card yang didapatkan sudah lengkap (7 warna), pemain bisa mengklaim BTS Crystal pada Tab Kartu Cheer (maksimal hanya bisa mendapatkan 1 BTS Crystal)
- BTS Crystal bisa digunakan untuk mendapatkan karakter gratis.
Sementara itu, satu BTS Crystal yang didapatkan bisa langsung digunakan pada Tab Dapatkan Baju BTS. Jika Sobat Booyah melakukan Spin untuk pertama kalinya, maka Bundle BTS yang akan didapatkan secara acak dan tidak bisa memilih.
Untuk artikel cara mendapatkan seluruh Bundle BTS akan Berita Booyah rilis pada tanggal 25 Maret 2022
Dengan Bundle yang didesain khusus oleh BTS serta bersifat eksklusif dan tentu saja gratis, jangan sampai Sobat Booyah kelewatan serunya event Gen FF yang akan datang ke Free Fire mulai besok!
Tidak ingin ketinggalan sederet informasi menarik lain seputar Free Fire? Jangan lupa untuk mengikuti Tiktok, Instagram, Facebook, dan YouTube dari Berita Booyah!