Home Highlight Item Baru Super Med Bakal Rilis di Update FF Juli 2022, Ini...

Item Baru Super Med Bakal Rilis di Update FF Juli 2022, Ini Fungsinya!

Hi Sobat Booyah!

Setelah kehadiran Advance Server selama 7 hari kemarin, kini akhirnya untuk Free Fire melakukan update besar. Tepatnya pada tanggal 20 Juli besok, Free Fire akan melakukan update patch dan membawa banyak update baru.

Mulai dari senjata baru Bizon, UI Design baru, fitur baru Smart Throw, dan item baru Super Med. Item baru Super Med merupakan salah satu item medikasi yang akan rilis pada Update Juli besok.

Baca Juga: Main Free Fire, Seberapa Penting Evo Gun dan Evo Bundle FF di Dalam Game?

Baca Juga:  3 Tipe Pemain Free Fire (FF) Saat On Mic! Sobat Booyah yang Mana?

Item Baru Super Med di Update FF Juli!

Sebelumnya, item baru Super Med telah rilis dan bisa diuji coba pada Advance Server Juli kemarin. Item baru Super Med ini, akan rilis setelah Update Juli yang dilaksanakan pada tanggal 20 Juli besok.

Item Super Med memiliki fungsi seperti Medkit, yaitu untuk memulihkan HP. Namun sedikit berbeda pada jumlah HP yang dipulihkan, sesuai namanya Super Med mampu memulihkan HP lebih banyak dari Medkit.

Super Med mampu memulihkan HP Sobat Booyah hingga maksimal langsung. Jadi jika Sobat Booyah sekarat, Super Med akan langsung mengobati HP Sobat Booyah hingga 200 HP kembali hanya dengan 1 Super Med.

Bagaimana menurut Sobat Booyah? Apakah item baru Super Med ini akan menarik untuk digunakan dan menjadi salah satu item penting nantinya?


Tidak ingin ketinggalan sederet informasi menarik lain seputar Free Fire? Jangan lupa untuk mengikuti TiktokInstagramFacebook, dan YouTube dari Berita Booyah!

TERBARU

Senjata Baru Treatment Laser Gun Hadir di Advance Server FF September...

0
Hi Sobat Booyah! Advance Server FF September kembali menghadirkan senjata baru. Kali ini ada senjata dengan konsep modern futuristik...

TRENDING

TIPS BOOYAH

Tips Bermain Mode Baru Free Fire (FF), Droid Apocalypse!

0
Hi Sobat Booyah! Mode baru Droid Apocalypse sudah hadir di Free Fire. Mode yang satu ini sebelumnya menjadi...