Turnamen paling bergengsi tingkat nasional, Free Fire Master League (FFML) Season 1 akan memasuki Match 9. Sudah ada 2 dari 24 tim yang memperebutkan total prize pool sebesar Rp1,2 Miliar mengamankan tiket mereka di Grand Final Free Fire Indonesia Masters (FFIM) 2020 Spring. Kedua tim itu adalah EVOS Esports dan RRQ Hades.
Dengan sisa pertandingan yang sudah tidak banyak lagi, bukanlah suatu hal yang mengherankan jika kita akan menemui tim berikutnya yang akan menyusul jejak EVOS Esports dan RRQ Hades untuk mengamankan tiket menuju Grand Final FFIM 2020 Spring.
Salah satu tim yang mungkin untuk melakukan hal tersebut di Match 9 adalah Bigetron Magix dari pot E. Hasil perhitungan poin di akhir Match 8 menyatakan kalau satu – satunya tim yang mampu mengejar Bigetron Magix di pot E adalah Star8 Esports. Meskipun begitu, jarak antara kedua tim ini cukup jauh. Mereka memiliki selisih 12 poin.
Dengan mempertimbangkan hasil perolehan poin sementara di Match 8 dan fakta bahwa hanya tinggal tersisa 2 match lagi di Free Fire Master League, maka sangat aman untuk mengatakan jika Bigetron Magix mendapatkan 10 poin di Match 9, mereka akan mengamankan tiket menuju Grand Final Free Fire Indonesia Masters 2020 Spring. Untuk lebih jelas, mari kita lihat perhitungannya.
Jika Bigetron Magix mendapatkan 10 poin, maka mereka akan memperoleh 72 poin.. Dan jika Star8 Esports mendapatkan 7 poin di Match 9 dan 10 poin di Match 10, mereka hanya mampu mengumpulkan total (50 + 17) = 67 poin saja. Dengan begitu poin dari Bigetron Magix tidak akan bisa dikejar lagi oleh tim mana pun di pot E.
Namun demikian, skenario tadi hanyalah 1 dari beberapa kemungkinan yang bisa terjadi di Match 9 Free Fire Master League nanti. Apapun hasilnya, kita dapat langsung menyaksikan secara live di channel Youtube Garena Free Fire Indonesia pukul 19.00 WIB.