Home Tips Main Solo Ranked di Free Fire? Ini Dia 4 Item Wajib Supaya...

Main Solo Ranked di Free Fire? Ini Dia 4 Item Wajib Supaya Menang Terus!

Item alias equipment adalah hal penting yang harus dimiliki saat bermain Free Fire. Tapi, ada beberapa item yang dianggap para pemain sebagai item wajib karena bisa bantu kamu menang saat bertarung di arena, termasuk ketika kamu ingin bermain solo rank.

Wah, apa saja ya Item yang perlu kamu punya ketika bermain Solo Ranked di Free Fire? Yuk, simak daftarnya berikut ini!

Medic Kit

Untuk item yang satu ini, bisa dibilang bahwa item ini adalah sewajib-wajibnya item dan pasti sering digunakan pemain di arena. Dengan item Medic Kit, kamu bisa mengembalikan kondisi “fisik” karaktermu dengan mengembalikan darah yang telah berkurang drastis.

Meskipun Medic Kit tidak bisa memulihkan darah sepenuhnya, item ini jelas tetap berguna. Karena dengan begitu jika kamu diserang, kamu tidak perlu khawatir darahmu terus-terusan hilang. Makanya item ini dibutuhkan baik ketika kamu bermain solo maupun dengan skuad.

Jamur

Ditembaki oleh musuh di arena dant tidak mempunyai perlindungan apapun? Kamu tak perlu khawatir, karena ada jamur yang bisa kamu pilih sebagai solusi, terutama ketika kamu bermain solo. Dengan menggunakan jamur, poin Energy kamu akan bertambah.

Bertambahnya poin Energy, bahkan sampai full, akan sangat membantumu untuk memulihkan darah, lho. Soalnya, darah yang menghilang akan diregenerasi menggunakan poin Energy yang masih kamu miliki.

Pemanggil Air Drop

Ketika bermain solo, selalu ada kemungkinan bahwa kamu tidak bisa mendapatkan atau melakukan loot di lokasi tempat kamu mendarat maupun di area bangunan yang kamu datangi. Kalau sampai hal ini menimpamu, tentu akan merugikan, kan?

Untuk mengatasinya, kamu bisa gunakan item Pemanggil Air Drop. Dengan item ini, kamu pun bisa mendatangkan item serta senjata yang terdapat di dalamnya, dan menggunakannya untuk bertahan hidup di arena.

Gloo Wall

Salah satu item terbaik untuk bermain solo di Free Fire adalah Gloo Wall, yang bisa bantu kamu berlindung dari serangan musuh dan membantu kamu kabur. Meskipun bersifat sementara, Gloo Wall bahkan bisa kamu gunakan untuk memanjat bangunan tinggi di arena serta mengatasi masalah kendaraan yang nyangkut alias Stuck.


Nah, itulah 4 item yang direkomendasikan untuk main solo di Free Fire. Pastikan kamu punya item-item tersebut supaya bisa bertahan di arena, ya!

1 COMMENT

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Comment moderation is enabled. Your comment may take some time to appear.

TERBARU

Senjata Baru Treatment Laser Gun Hadir di Advance Server FF September...

0
Hi Sobat Booyah! Advance Server FF September kembali menghadirkan senjata baru. Kali ini ada senjata dengan konsep modern futuristik...

TRENDING

TIPS BOOYAH

Tips Bermain Mode Baru Free Fire (FF), Droid Apocalypse!

0
Hi Sobat Booyah! Mode baru Droid Apocalypse sudah hadir di Free Fire. Mode yang satu ini sebelumnya menjadi...