Hi Sobat Booyah!
Di Free Fire, memang kalian tidak dituntut untuk harus mengikuti gaya permainan tertentu. Kalian dibebaskan untuk melakukan strategi apapun untuk mendapatkan Booyah selama itu bermain bersih.
Salah satu yang cukup sering dijumpai adalah pemain yang bermain secara pasif atau lebih memilih untuk bermain aman, hanya melakukan looting, dan menghindari musuh seandainya bertemu.
Baca Juga: Alasan Kenapa Treatment Sniper FF Menjadi Sniper Terlemah di Free Fire!
Baca Juga: Hadir Ketiga Kalinya, Ini Daya Tarik dari Evo Gun AK Blue Flame Draco FF!
Walaupun memang bermain pasif tidak dilarang terlebih lagi akan efektif untuk dalam berbagai situasi dan kondisi, ini beberapa alasan kenapa Sobat Booyah tidak boleh terlalu sering bermain pasif di Free Fire.
Tidak Berani Barbar
Memilih untuk tidak bertemu musuh hanya akan membuat Sobat Booyah takut ketika bertarung. Terlebih lagi, Sobat Booyah nantinya tidak akan terbiasa untuk bermain barbar dalam mencari musuh.
Skill yang Sulit Naik
Skill di Free Fire tidak hanya bisa diangan-angan namun juga harus dipraktekan secara langsung ketika bermain. Nah, ketika Sobat Booyah memutuskan untuk bermain secara pasif, tidak akan ada banyak skill yang bertambah.
Ini dikarenakan Sobat Booyah hanya melakukan looting dan lari menghindari musuh serta masuk ke zona saja. Sementara itu, musuh akan lebih berkembang karena memiliki skill yang diasah dengan bertarung.
Akan Kesulitan Jika Mencapai Rank Tinggi
Jika Sobat Booyah selalu ebrmain pasif dari rank kecil, jika seandainya kalian berhasil naik rank hingga rank yang cukup tinggi maka nantinya kalian hanya akan lebih kesusahan karena menghadapi musuh yang lebih jago baik dari segi skill ataupun strategi.
Kalau Sobat Booyah, kalian termasuk tim yang mana? Doyan bermain pasif atau justru barbar?
Tidak ingin ketinggalan sederet informasi menarik lain seputar Free Fire? Jangan lupa untuk mengikuti Tiktok, Instagram, Facebook, dan YouTube dari Berita Booyah!