Home Game Update Menengok Mode Baru Lone Wolf Strike Out di Advance Server FF Januari!

Menengok Mode Baru Lone Wolf Strike Out di Advance Server FF Januari!

Hi Sobat Booyah!

Selain menghadirkan Pet baru bernama Flash serta senjata futuristik baru Charge Buster, Advance Server FF Januari juga menghadirkan mode baru yakni mode Lone Wolf Strike Out. Yap, ini adalah versi upgrade dari mode Lone Wolf yang telah kita kenal.

Mode Lone Wolf Strike Out tetap memegang ciri khasnya, yakni pertarungan 1 lawan 1 dalam arena yang kecil. Namun, terdapat sedikit perubahan yang membuat permainan jauh lebih seru. Ingin melihat seperti apa tampilan mode baru ini? Yuk simak ulasannya berikut ini!

Baca Juga: 2 Item Ini Jadi Hadiah di Event Bonus Top Up Terbaru Free Fire (FF)!

Baca Juga: Momen Menyebalkan Yang Kerap Terjadi Ketika Bermain Ngendok di Free Fire (FF)!

Mode Lone Wolf Strike Out Advance Server FF Januari!

Sumber: beritabooyahid

Kehadiran mode ini membawa beberapa hal baru. Mode Lone Wolf Strike Out dimainkan pada Map baru yang berbeda dari mode Lone Wolf biasa. Arena bermain tersebut bernama Sci-Turf, sebuah bangunan laboratorium teknologi.

Juga tak ada perubahan dalam mekanisme permainan. Akan ada Store Weapon dengan senjata yang sama seperti mode Lone Wolf biasa dan pemain bebas untuk memilih senjata yang ingin digunakan. Pemain juga akan diberikan 2 buah Gloo Wall dan 1 buah Flashbang.

Sumber: beritabooyahid

Lone Wolf Strike Out mempertemukan 6 orang pemain dalam satu match. Nantinya setiap pemain akan dipertemukan secara acak dan bertarung satu sama lain. Pemain diberikan nyawa berupa 3 buah pedang. Jika pemain menang, maka nyawa akan bertahan. Jika kalah, nyawa berupa pedang tersebut akan berkurang.

Pemain yang nyawanya habis duluan akan tereliminasi, sedangkan pemain yang bertahan akan di adu dengan pemain lain sampai pemenangnya ditemukan. Yang bertahan dengan nyawa terbanyak sampai pertarungan terakhir akan menjadi pemenang.

Sumber: beritabooyahid

Memang mode Lone Wolf Strike Out terlihat seperti sebuah turnamen. Fase pertarungan yang cepat dan acak dengan adanya sistem eliminasi membuat pemain akan tertantang untuk mempertahankan nyawa dengan menghadapi pemain dalam pertarungan 1 lawan 1.

Bagaimana menurut Sobat Booyah mengenai kehadiran Mode Lone Wolf Strike Out di Advance Server FF Januari?


Tidak ingin ketinggalan sederet informasi menarik lain seputar Free Fire? Jangan lupa untuk mengikuti Tiktok, Instagram, Facebook, dan YouTube dari Berita Booyah!

TERBARU

Senjata Baru Treatment Laser Gun Hadir di Advance Server FF September...

0
Hi Sobat Booyah! Advance Server FF September kembali menghadirkan senjata baru. Kali ini ada senjata dengan konsep modern futuristik...

TRENDING

TIPS BOOYAH

Tips Bermain Mode Baru Free Fire (FF), Droid Apocalypse!

0
Hi Sobat Booyah! Mode baru Droid Apocalypse sudah hadir di Free Fire. Mode yang satu ini sebelumnya menjadi...