Free Fire Master League (FFML) Season I telah resmi berlangsung sejak tanggal 14 Januari 2020. Mempertemukan 24 tim terbaik di seluruh Indonesia, FFML Season I akan menyajikan pertandingan berdarah dengan memperebutkan total hadiah Rp1,2 Miliar.
FFML Season I akan berlangsung selama satu bulan hingga tanggal 14 Februari 2020. Periode waktu yang cukup lama tersebut tentunya mewajibkan pemain di setiap pemain untuk selalu bersedia mengikuti setiap Match.
Sayangnya, dengan berbagai alasan, ada kalanya tim harus melakukan transfer pemain. Namun, perlu diketahui bahwa transfer pemain selama FFML Season I telah diatur regulasi yang ditetapkan oleh Garena Indonesia sebagai penyelenggara turnamen.
Lalu, seperti apa sistem transfer pemain yang berlaku pada FFML Season I?
4Wajib Diketahui oleh Garena Indonesia
Setiap proses transfer pemain hanya bisa dilakukan oleh perwakilan manajemen kedua tim dan dimediasi oleh Garena sebagai penyelenggara FFML Season I. Artinya, setiap tim tidak boleh melakukan proses transfer tanpa sepengetahuan Garena.
Sebelum melakukan inisiasi transfer, tim yang menginisiasi wajib menyerahkan bukti terlampir yang jelas kepada Garena. Setelah kedua tim sepakat, proses transfer akan disetujui oleh Garena apabila tim yang bersangkutan menyerahkan dokumen berupa surat pernyataan hasil transfer sebelum batas waktu yang telah ditentukan.
3Terbatas 3 Kali Transfer Pemain dalam Satu Tim
Batas transfer pemain selama FFML Season I adalah maksimal 3 kali (3 pemain). Setiap tim diperbolehkan untuk melakukan transaksi/mengganti pemain sebanyak 3 kali (3 pemain) sekaligus pada waktu yang telah ditentukan, dengan catatan transaksi tersebut tidak melebihi batas transfer.
2Dilakukan dalam Batas Waktu yang Telat Disepakati Bersama
Garena hanya menerima proses transfer pemain yang telah diselesaikan sebelum tanggal 25 Januari 2020 (Batas 1) dan 8 Februari 2020 (Batas 2) pukul 23:59 WIB.
1Pemain Transfer Hanya Boleh Diturunkan Setelah Batas Transfer Berakhir
Setelah melakukan transfer pemain, pemain transfer hanya boleh diturunkan setelah berakhirnya batas transfer. Artinya, jika pemain tersebut menyelesaikan proses transfer sebelum tanggal 25 Januari 2020 (Batas 1), pemain tersebut hanya boleh diturunkan membela tim barunya mulai tanggal 26 Januari 2020.
Jangan sampai ketinggalan, saksikan dan dukung terus tim favorit kamu dan nikmati keseruan FFML Season I yang akan disiarkan melalui channel Youtube Garena Free Fire Indonesia setiap hari Senin sampai Jumat pukul 19.00 hingga 22.00 WIB.