Home Fun Perjalanan Idang Nia yang Awalnya Seorang Guru Hingga YouTuber Terkenal!

Perjalanan Idang Nia yang Awalnya Seorang Guru Hingga YouTuber Terkenal!

Hi Sobat Booyah!

Siapa sih yang tidak tahu Idang Nia? Memiliki lebih dari 1,63 juta subscribers untuk saat ini, Idang Nia memiliki banyak penggemar setia yang selalu menanti video-video baru yang dihadirkan.

Walaupun begitu, tidak banyak yang mengetahui cerita Idang Nia sebelum menjadi YouTuber Free Fire. Ternyata, salah satu influencer Free Fire perempuan ini mengawali kariernya sebagai seorang guru!

Baca juga: Yuk, Intip Kegiatan Bulan Puasa Versi Lyra Sigh!

Baca juga: 3 YouTuber Free Fire Perempuan yang Keren Abis dan Siap Temani Harimu!

Penasaran dengan bagaimana ceritanya? Untuk itu, kanal YouTube Draw My Life Indonesia membagikan kisah Idang Nia kepada kalian.

Nia Kurniati Sandra atau yang biasa disapa Idang Nia merupakan YouTuber kelahiran Kalimantan Selatan, ternyata ia mengawali kariernya sebagai YouTuber sekaligus gamers dengan tidak sengaja.

Awalnya sang suami yang sering disapa dengan bang Mbull atau Panji mengajak Idang untuk bermain game Free Fire. Kurangnya teman saat bermain membuat bang Mbull lantas menyarankannya untuk melakukan live streaming di YouTube agar dapat menemukan teman bermain game.

Tak disangka live streaming yang awalnya hanya iseng untuk menemukan teman dapat membawa keberhasilan, banyak respon positif yang didapat Idang kala itu. Berkat kerja kerasnya menyuguhkan konten yang menarik pertengahan 2018 Idang Nia mencapai 10 ribu subscribers. Selain itu channel YouTube-nya juga dikelola sang suami, karena saat itu Idang masih berprofesi sebagai guru honorer di sebuah SD.

Hingga akhirnya, ia memutuskan untuk fokus menjadi YouTuber sekaligus ibu rumah tangga. Berkat kegigihannya Idang mampu mendapatkan 1 juta subscriber dan mendapatkan Gold Play Button dari YouTube.

Karena kepiawaiannya dalam bermain game, ia bahkan sempat menjadi anggota NESC-IND. Tetapi akhir Oktober kemarin Idang memutuskan keluar dan membuat Guild-nya sendiri yaitu QUEEN-IND.

Selain menjadi YouTuber Idang sendiri memiliki usaha bisnis yaitu, Idangniashop dan Hijabsandra. Tak sampai di situ saja Idang berhasil mencetak namanya sebagai influencer resmi Garena Free Fire Indonesia. Idang juga mengungkapkan jasa sang suami yang membuat dia berada di posisi saat ini.

Untuk penjelasan lebih lengkapnya, Sobat Booyah bisa langsung cek dan menyimak video di bawah ini.

Wah memang gak ada yang tau masa depan seperti apa, mungkin saja salah satu dari sobat booyah akan menjadi gamers sekaligus youtuber.

3 COMMENTS

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Comment moderation is enabled. Your comment may take some time to appear.

TERBARU

Senjata Baru Treatment Laser Gun Hadir di Advance Server FF September...

0
Hi Sobat Booyah! Advance Server FF September kembali menghadirkan senjata baru. Kali ini ada senjata dengan konsep modern futuristik...

TRENDING

TIPS BOOYAH

Tips Bermain Mode Baru Free Fire (FF), Droid Apocalypse!

0
Hi Sobat Booyah! Mode baru Droid Apocalypse sudah hadir di Free Fire. Mode yang satu ini sebelumnya menjadi...