Home Esports FFML Season IV Pucuk, Rosugo Esports Kalahkan Triple Booyah EVOS Immortal di Day 7 FFML...

Pucuk, Rosugo Esports Kalahkan Triple Booyah EVOS Immortal di Day 7 FFML Season IV Divisi 2!

Hi Sobat Booyah!

Kemarin, pertarungan panas dan sengit disuguhkan oleh kedua belas tim dari POT A dan POT B FFML Season IV Divisi 2. Seakan ingin fokus ke point konsisten, para tim bermain dengan cukup sabar, dan lebih banyak mempertahankan posisinya di satu tempat yang aman dan efektif.

EVOS Immortal, berhasil menarik perhatian dengan permainannya. Rasyah dan kawan kawan berhasil merebut 3 Booyah berturut-turut pada malam hari kemarin! Dominasi dari tim-tim lain yang berasal dari POT B juga terasa persaingannya dalam merebut Booyah.

Baca Juga: Community Spotlight: Komunitas Free Fire Jayapura

Baca Juga: ONIC.FELIX4YOU Ceritakan Kesan Pertama Main di FFML Season IV Divisi 1!

Hingga, 5 Booyah diamankan oleh 3 tim dari POT B! Hanya West Bandits Esports saja yang berhasil mengamankan Booyah di tengah panasnya pertandingan late game. Berikut ini, daftar tim yang mendapatkan Booyah pada FFML Season IV Divisi 2 Day 7 kemarin.

  • Match 1 (Bermuda): West Bandits Esports
  • Match 2 (Kalahari): EVOS Immortal
  • Match 3 (Purgatory): EVOS Immortal
  • Match 4 (Bermuda): EVOS Immortal
  • Match 5 (Kalahari): The Pillars Gladius
  • Match 6 (Purgatory): Rosugo Esports

Ternyata, walaupun telah meraih 3 Booyah berturut-turut, EVOS Immortal harus berpuas diri di posisi kedua! Dikalahkan oleh Rosugo Esports dengan total 78 point! Hanya terpaut 2 point saja, EVOS Immortal ternyata kalah dalam jumlah perolehan kills yang membuatnya harus menerima diri di posisi kedua.

Di POT A, West Bandits Esports dan Dewa United Esports yang memiliki performa buruk kemarin masih nyaman duduk di posisi 2 besar dengan selisih 11 point. Lalu BOOM Esports yang berhasil bangkit, akhirnya mampu menggeser NESC Esports ke posisi kelima pada klasemen POT A.

Beralih ke POT B, tidak ada perpindahan posisi dari para tim. Namun, selisih jarak antar masing-masing makin mengecil. Dari The Pillars Gladius di pucuk dengan Monochrome MORPH di bawahnya, hanya berjarak 2 point saja. Lalu dari EVOS Immortal di posisi ketiga ke Rosugo Esports di posisi keempat, hanya berjarak 3 point saja!

Besok, Sobat Booyah bakal disuguhkan pertarungan dari kedua belas tim POT A dan C! Tonton pertempurannya di live streaming FFML Season IV Divisi 2 di YouTube, Facebook Live, dan Booyah Live FF Esports ID!


Tidak ingin ketinggalan sederet informasi menarik lain seputar Free Fire? Jangan lupa untuk mengikuti TikTokInstagramFacebook, dan YouTube dari Berita Booyah!

TERBARU

Senjata Baru Treatment Laser Gun Hadir di Advance Server FF September...

0
Hi Sobat Booyah! Advance Server FF September kembali menghadirkan senjata baru. Kali ini ada senjata dengan konsep modern futuristik...

TRENDING

TIPS BOOYAH

Tips Bermain Mode Baru Free Fire (FF), Droid Apocalypse!

0
Hi Sobat Booyah! Mode baru Droid Apocalypse sudah hadir di Free Fire. Mode yang satu ini sebelumnya menjadi...