Hi Sobat Booyah!
DJ Alok merupakan salah satu support terbaik yang paling sering digunakan oleh para pemain support profesional. Kemampuan DJ Alok ialah Drop The Beat, kemampuan tersebut dapat memberikan tambahan Movement Speed dan Healing kalian beserta rekan kalian yang berada dalam jangkauan 5m dari Dj Alok.
Drop The Beat akan memberikan tambahan hingga 5% Movement Speed dan Healing selama 10 detik, hal ini yang membuat Dj Alok menjadi karakter support terbaik diantara support lainnya.
Baca Juga: 3 Karakter Ini Bisa Bantu Permainan Awakening Kelly Makin Maksimal!
Baca Juga: Terinspirasi Free Fire, DJ Alok Rilis Lagu Baru “Psicose”
Tidak hanya itu saja, DJ Alok sebenarnya juga cocok digunakan oleh siapapun dalam posisi apapun. Tetapi, jika kalian menggunakan 3 senjata di bawah, dijamin permainan DJ Alok kalian akan semakin menawan!
SPAS12
Spas12 merupakan senjata Shotgun yang paling mematikan, dengan damage sebesar 97, menjadikan Spas12 dapat membunuh musuh hanya dengan beberapa tembakan saja. Tak hanya itu, Spas12 memiliki keuntungaan lain dibanding shotgun lainnya, yaitu dapat menambahkan jumlah amunisi dengan Attachment Magazine.
Ini tentunya akan menjadikan DJ Alok sebagai momok mengerikan bagi lawan. Karena tidak hanya bisa memberikan pada buff ke teman satu tim, karakter satu inipun bisa menjadi pembunuh yang mengerikan.
MP5
MP5 merupakan senjata bertipe SMG (Submanchine Gun) dengan tingkat akurasi yang paling tinggi yaitu sebesar 53 dan memiliki damage sebesar 48, MP5 juga memiliki keunggulan yang bisa menggunakan semua Attachment miliknya.
Tentu saja hal itu akan mempermudah DJ Alok dalam membantu tim selama pertempuran berlangsung.
M79
M79 adalah senjata yang mempunyai damage paling besar, bahkan dapat menghancurkan segala pertahanan musuh dengan mudah. Oleh karena itu, M79 yang digunakan Dj Alok dapat membantu rekan dalam menghabisi musuh.
Tak usah khawatir jika terkena damage dari M79, karena kemampuan Dj Alok akan menambah Healing kalian. Selain itu, senjata ini sebenarnya lebih disarankan untuk pemain yang bertipe support karena tidak perlu melakukan duel dalam jarak dekat.
Itulah tiga senjata yang dapat membantu DJ Alok memaksimalkan tugasnya sebagai support. Menurut Sobat Booyah, dari ketiga senjata tersebut, manakah yang paling oke?