Home Community Mengulik Tentang Shoutcaster Free Fire bersama Skyla!

Mengulik Tentang Shoutcaster Free Fire bersama Skyla!

Hi Sobat Booyah!

Seperti kita ketahui, Free Fire merupakan salah satu game bergenre battle royale yang telah mampu menoreh 100 juta pemain setiap harinya. Keberhasilan game Free Fire tidak luput dari kerja keras berbagai pihak, salah satunya shoutcaster.

Dalam suatu turnamen Free Fire, shoutcaster hadir dengan gaya yang energik untuk memeriahkan pertandingan. Maka tidak salah bila peran shoutcaster untuk menambah daya tarik terhadap game Free Fire pun patut diperhitungkan.

Baca Juga: EVOS Esports Kembali Mengaum di FFML Season II Day 8!

Baca Juga: Ikut Pre-Order Elite Pass Season 28 Bisa Dapat Pan Celestial Street!

Tetapi, apakah Sobat Booyah ingin mengetahui mengenai shoutcaster secara mendalam? Berikut Skyla salah satu shoutcaster kece yang sering tampil pada turnamen bergengsi Free Fire, bagikan semua hal tentang shoutcaster pada channel YouTube pribadinya. Simak penjelasan di bawah ini ya!

Sumber: YouTube Skyla

Sebelumnya, Skyla menjelaskan bahwa shoutcaster memiliki peran penting untuk menghibur dan mengedukasi penonton dalam suatu turnamen game.

“Nah, shoutcaster itu ibarat komentator bola, ia bertugas untuk menghibur agar pertandingan tidak membosankan. Selanjutnya untuk mengedukasi penonton, baik yang bermain game Free Fire ataupun penonton diluar game, misal orang tua pro player dan lainnya”ungkap Skyla pada channel YouTube pribadinya.

Skyla menyampaikan, shoutcaster dibagi menjadi 3 bagian. Pertama Caster, CO Caster dan Analis. Dari tiga pembagian tersebut, terdapat tugas yang berbeda-beda.

Sumber: Instagram Boss.Skyla

“Selain itu, shoutcaster pun dibagi lagi nih menjadi 3. Terdiri dari Caster yang memiliki tugas utama untuk membawa game ketika terjadi peperangan. Kemudian CO Caster yang bertugas membawa game ketika tidak ada peperangan. Terakhir, Analis bertugas memberi kesimpulan kepada penonton sesudah game berakhir”

Terakhir, Skyla menyampaikan dalam menjalankan tugas. Setiap shoutcaster memiliki ciri khas nya masing-masing, jadi tidak ada shoutcaster yang lebih unggul dari yang lain.

Untuk lebih jelasnya Sobat Booyah bisa menonton video di bawah ini ya!


Itulah beberapa penjelasan Skyla mengenai Shoutcaster. Apakah Sobat Booyah memiliki mimpi untuk menjadi shoutcaster? Kamu bisa tulis mimpi mu di kolom komentar!

TERBARU

Senjata Baru Treatment Laser Gun Hadir di Advance Server FF September...

0
Hi Sobat Booyah! Advance Server FF September kembali menghadirkan senjata baru. Kali ini ada senjata dengan konsep modern futuristik...

TRENDING

TIPS BOOYAH

Tips Bermain Mode Baru Free Fire (FF), Droid Apocalypse!

0
Hi Sobat Booyah! Mode baru Droid Apocalypse sudah hadir di Free Fire. Mode yang satu ini sebelumnya menjadi...