Home Highlight Skill Thiva FF Apakah Bisa Mempercepat Proses Self Reviving Dimitri?

Skill Thiva FF Apakah Bisa Mempercepat Proses Self Reviving Dimitri?

Hi Sobat Booyah!

Free Fire baru saja kehadiran dua karakter baru. Keduanya merupakan karakter spesial kolaborasi Free Fire dengan DJ Dimitri Vegas dan Like Mike. Dua sosok terkenal tersebut hadir dalam Game Free Fire sebagai karakter Dimitri dan Thiva.

Dimitri hadir dengan skill aktif Healing Heartbeat dengan kempuan regenerasi HP dan self-reviving. Sementara itu, Thiva dengan skill pasif miliknya dapat meningkatkan kecepatan revive dan memberikan tambahan HP setelah revive.

Baca Juga: 5 Tips Menghindari Cepat Terbunuh di Awal Game Saat Bermain FF

Baca Juga: 5 Lokasi Drop Paling Aman di Free Fire (FF) untuk Bermain Pasif!

Sekilas, ada sebuah kecocokan dalam kedua skill karakter baru ini. Hal tersebut merupakan kesamaan dalam pemberian efek khusus dalam proses revive. Sehingga muncul pertanyaan, “apakah skill Thiva dapat mempercepat proses self-reviving dari Dimitri?”

Sumber: beritabooyahid

Skill Dimitri mampu melakukan self-reviving atau mengbangunkan diri sendiri tanpa bantuan pemain lain. Namun, waktu self-reviving ini memakan waktu 5 detik. lebih lama dari proses revive normal yang berlangsung 3 detik.

Di sisi lain, Thiva yang juga rilis bersamaan dengan Dimitri memiliki skill yang meningkatkan kecepatan revive. Bagaimana jika menggunakan Thiva untuk mempercepat proses self-reviving skill Dimitri agar setara atau lebih cepat dari proses revive biasa?

Sumber: beritabooyahid

Jawabannya, skill Thiva tak meningkatkan kecepatan saat self-reviving menggunakan skill Dimitri. Seperti gambar diatas, skill Thiva tidak aktif (berwarna kuning) saat melakukan self-reviving, dan waktu tetap berjalan 5 detik.

Pada deskripsi skill Thiva, tertulis dengan jelas bahwa peningkatan kecepatan revive hanya berlaku untuk teman, yang mengarah pada pada proses revive biasa. Artinya, skill Thiva tak dapat memberikan efek untuk diri sendiri saat mencoba melakukan self-reviving dengan skill Dimitri.

Dapat disimpulkan bahwa kemampuan unik Dimitri berbeda dengan proses revive pada umunya. Selain itu, skill milik Thiva merupakan skill support murni. Memadukan Dimitri dan Thiva sedikit riskan dan bertentangan.

Bagaimana menurut Sobat Booyah? Apakah masih ada kecocokan antara Dimitri dan Thiva yang membuat kedua karakter baru tersebut dapat dipadupadankan satu sama lain?


Tidak ingin ketinggalan sederet informasi menarik lain seputar Free Fire? Jangan lupa untuk mengikuti Tiktok, Instagram, Facebook, dan YouTube dari Berita Booyah!

TERBARU

Senjata Baru Treatment Laser Gun Hadir di Advance Server FF September...

0
Hi Sobat Booyah! Advance Server FF September kembali menghadirkan senjata baru. Kali ini ada senjata dengan konsep modern futuristik...

TRENDING

TIPS BOOYAH

Tips Bermain Mode Baru Free Fire (FF), Droid Apocalypse!

0
Hi Sobat Booyah! Mode baru Droid Apocalypse sudah hadir di Free Fire. Mode yang satu ini sebelumnya menjadi...