Hi Sobat Booyah!
Perkembangan Gameplay dalam Game Free Fire menciptakan sebuah META. Sifatnya yang dinamis memungkinkan adanya perubahan META dari waktu ke waktu, bergantung pada pengaruh dari perkembangan serta pembaruan dalam Game Free Fire.
Sejak kehadirannya, Free Fire telah mengenal banyak jenis META. Beberapa di antaranya dapat dikatakan sebagai META yang populer, sebab banyaknya pemain yang menggunakan dan tentu saja dari segi efektifnya tidak bisa diragukan.
Baca Juga: 3 Alasan Klasik Menghindari On Mic Saat Main FF! Kamu Pernah?
Baca Juga: Resah Dengan Musuh Pengguna META Misha FF? Ini Cara Menghadapinya!
Penasaran dengan deretan META populer selain META Chrono yang terdapat di Free Fire? Langsung saja simak ulasan yang telah Berita Booyah siapkan di bawah in!
META Granat
META Granat mulai populer belakangan ini. Seperti namanya, META ini mengandalkan daya ledak Granat sebagai senjata utama untuk menyerang musuh. Meski hanya menggunakan satu senjata, META ini ditopang dengan skill Alvaro dan skill Pet Beaston.
Fakta menarik lainnya adalah META Granat menjadi satu-satunya META yang menggabungkan senjata dengan efek skill karakter dan efek dari skill pet. Menjadikannya sebagai META yang pertama di Free Fire yang secara langsung dalam pertarungan melibatkan skill dari Pet.
META Wukong
Sederet buff yang diterima karakter Wukong pada Update Patch April FF 2021 menjadikannya sebagai salah satu karakter yang menduduki META Free Fire saat ini.
Keunikan dari META Wukong terletak dari pola bermain yang dihadirkan sangat berbeda dengan kebanyakan META sebelumnya. Skill kamuflase Wukong membuat pemain dapat berubah wujud dengan cepat menjadi semak, lalu menyerang musuh secara tiba-tiba.
Dengan cooldown yang otomatis tereset saat knock musuh, skill Wukong dapat digunakan berkali-kali dan menghadapi banyak musuh. Pola bermain ofensif yang merepotkan seperti ini tidak pernah hadir sebelumnya dan menjadi hal yang cukup unik.
META Misha
META unik Free Fire lainnya ialah META Misha. META ini menjadi META Pertama dan satu-satunya yang menjadikan vehicle sebagai tokoh utama. Pemanfaatan vehicle yang dipadukan dengan efek khusus vehicle dari skill Misha adalah suatu hal yang berbeda dari kebanyak META.
META ini menerapkan pola permainan yang sangat simple, dimana pemain hanya perlu mengelilingi Map menggunakan vehicle, dan memilih untuk bermain barbar dengan menghadapi musuh yang ditemui, atau bermain objektif hingga memasuki Late Game
Selain deretan META Free Fire diatas, Apakah Sobat Booyah memiliki pilihan META unik sendiri? Tuliskan pendapatmu di kolom komentar, ya!
Tidak ingin ketinggalan sederet informasi menarik lain seputar Free Fire? Jangan lupa untuk mengikuti Tiktok, Instagram, Facebook, dan YouTube dari Berita Booyah!