Hi Sobat Booyah!
Dalam game Free Fire, strategi tentunya merupakan hal yang sangat penting. Tidak melulu tentang rotasi, drop zone, pemilihan karakter, namun aksi yang dilakukan saat terjadi war patut dipikirkan. Salah satunya di saat harus mengamankan compound yang Sobat Booyah miliki.
Compound merupakan tempat yang bisa dijadikan perlindungan tetap, seperti rumah ataupun bangunan lainnya. Di Free Fire, salah satu compound yang bisa Sobat Booyah temui adalah rumah, yang memiliki berbagai macam jenis bentuk.
Baca Juga:Â Musuh Gak Bisa Lari, Simak Tips Efektif Pakai Karakter Terbaru Homer Free Fire (FF)!
Baca Juga:Â Pre-order Elite Pass FF Juni 2022 Segera Dibuka, Dapatkan Bonus Ini!
Nah berikut ini, 3 tips yang bisa Sobat Booyah terapkan untuk mengamankan compound milik Sobat Booyah dari serangan musuh!
Bagi Posisi
Jik Sobat Booyah bermain duo atau squad, Sobat Booyah bisa mengatur posisi tim Sobat Booyah agar bisa melihat view di sekeliling compound yang Sobat Booyah tempati. Karena dengan itu, tim Sobat Booyah bisa memiliki informasi pergerakan musuh yang ada di sekitar compound Sobat Booyah.
Tembak Mundur Musuh
Jika tim musuh melakukan upaya rush ke arah compound yang Sobat Booyah tempati, Sobat Booyah bersama rekan tim bisa langsung menghujani peluru ke arah tim musuh agar mereka terpaksa harus mundur.
Pasang Landmine
Terakhir, untuk mengantisipasi upaya rush musuh ke arah compound Sobat Booyah, Sobat Booyah bisa langsung meletakkan Landmine di tempat yang sekiranya menjadi tempat masuk musuh, seperti di arah pintu, dan jendela.
Itulah 3 tips yang bisa Sobat Booyah terapkan untuk mengamankan compound yang Sobat Booyah miliki! Tips ini sangatlah berguna, karena bisa membantu tim Sobat Booyah bertahan hidup di late game yang penuh musuh.
Tidak ingin ketinggalan sederet informasi menarik lain seputar Free Fire? Jangan lupa untuk mengikuti Tiktok, Instagram, Facebook, dan YouTube dari Berita Booyah!