Hi Sobat Booyah!
Untuk membuat permainan tidak monoton, Free Fire menghadirkan berbagai macam mode yang bisa para pemain mainkan. Mungkin jika dihitung, sudah lebih dari 10 mode selain Battle Royale dan Clash Squad telah hadir di Free Fire.
Di antara banyaknya mode yang telah rilis, ada 3 mode yang bukan melawan pemain lain, namun melawan para zombie dan bos samurai! Apa saja? Yuk simak pembahasannya berikut ini!
Baca Juga:Â Main Pasif Bisa Dapet Banyak Kill di Free Fire? Berikut Sederet Tipsnya!
Baca Juga: Ini Hal yang Bisa Kamu Lakukan di Mode Clash Squad Classic Free Fire (FF)!
Zombie Invasion
Mode Zombie Invasion kini kembali hadir di Free Fire dengan sistem permainan yang lebih baru. Para pemain akan ditempurkan melawan banyak zombie di map yang besar, dan 49 pemain lainnya. Hanya yang dapat bertahan hingga akhir saja yang bisa mendapatkan Booyah.
Fatal Blade
Mode Fatal Blade bisa dibilang menjadi mode yang paling seru di Free Fire. Empat pemain akan dikumpulkan di satu tempat yang sama dengan map khusus, untuk melawan Guardian Samurai. Para pemain harus membunuh Guardian Samurai yang memiliki 5 bar HP, dengan pilihan senjata yang telah disediakan.
Death Uprising
Terakhir, ada mode Death Uprising. Mode Death Uprising memiliki 4 ronde dengan map khusus. Akan ada empat pemain yang dikumpulkan untuk melawan zombie-zombie yang ada. Setiap lanjut ke ronde selanjutnya, perlahan zona aman semakin meluas dan zombie semakin banyak.
Di akhir ronde, para pemain akan dikumpulkan untuk melawan bos zombie yang mampu berputar-putar dengan menghasilkan damage yang cukup besar.
Dari ketiga mode di atas ini, manakah yang paling Sobat Booyah sukai? Apakah mode bertarung melawan zombie yaitu Zombie Invasion dan Death Uprising? Atau melawan Guardian Samurai yaitu Fatal Blade?
Tidak ingin ketinggalan sederet informasi menarik lain seputar Free Fire? Jangan lupa untuk mengikuti Tiktok, Instagram, Facebook, dan YouTube dari Berita Booyah!