Hi Sobat Booyah!
Dalam Free Fire Advance Server bulan Mei 2021 kali ini, halaman pengaturan (settings) mengalami perubahan tampilan yang cukup signifikan. Selain dibuat menjadi lebih tertata dan rapi, ternyata beberapa fungsi dan opsi baru juga telah ditambahkan.
Setelah sebelumnya Berita Booyah sempat membahas mengenai tombol granat dan gloo wall yang dapat dipisah, kali ini kita akan membahas mode lari yang mendapat pilihan pengaturan baru yang mana Sobat Booyah dapat memilih bagaimana cara yang harus dilakukan untuk membuat karakter yang Sobat Booyah gunakan berlari (sprint).
Baca Juga: Dapatkan Item Eksklusif Gratis Ini Jika Beli Elite Pass FF Season 37 Evil Enchanted!
Baca Juga: Jadi Lebih Rapi, Ini Interface Setting Terbaru di Advance Server FF Mei-Juni!
Penasaran seperti apa tombol lari atau sprint baru di Advance Server Mei-Juni di Free Fire (FF) ini? Berikut Berita Booyah akan menghadirkan detailnya untuk Sobat Booyah!
Mode Lari – Klasik/Geser di FF Advance Server Mei!
Dalam Advance Server FF Mei-Juni 2021, pada bagian pengaturan halaman kontrol hadir pilihan untuk mengatur mode lari (run mode) yang dilengkapi dengan opsi klasik (classic) atau geser (drag).
Jika Sobat Booyah memilih opsi klasik, maka akan terdapat tombol khusus untuk melakukan sprint pada saat bermain seperti yang sudah biasa Sobat Booyah lihat dan gunakan.
Hal berbeda akan Sobat Booyah dapatkan jika memilih opsi geser untuk berlari. Tombol sprint yang biasa Sobat Booyah lihat seperti pada gambar di atas akan hilang, sebagai gantinya jika menggeser tombol gerak (movement) ke atas, maka icon sprint akan muncul dan saat tersentuh maka karakter akan bergerak melakukan sprint.
Dengan ragam pilihan untuk berlari yang ditambahkan di atas, Sobat Booyah semakin diberi keleluasaan dalam menyesuaikan kontrol yang nyaman dan sesuai dengan kebiasaan Sobat Booyah.
Bagaimana menurut Sobat Booyah terkait adanya pilihan baru untuk berlari di Advance Server Mei 2021 ini? Yuk tulis pendapat kalian pada kolom komentar di bawah! Jangan lupa untuk membaca artikel serta perkembangan seputar Free Fire lainnya hanya di Berita Booyah!
Tidak ingin ketinggalan sederet informasi menarik lain Free Fire? Jangan lupa untuk mengikuti Tiktok, Instagram, Facebook, dan YouTube dari Berita Booyah!