Home Highlight Yuk Lihat Deretan Bundle Eksklusif Edisi Turnamen Internasional Free Fire (FF)!

Yuk Lihat Deretan Bundle Eksklusif Edisi Turnamen Internasional Free Fire (FF)!

Hi Sobat Booyah!

Mayoritas Bundle dan skin fashion yang terdapat dalam Game Free Fire memiliki konsep dan tema-tema tertentu dibalik tampilannya yang menarik. Tak hanya soal konsep, beberapa bundle juga dihadirkan bertepatan dengan event yang sedang berjalan.

Free Fire memiliki deretan bundle eksklusif yang dihadirkan khusus dalam rangka menyambut pagelaran turnamen Free Fire skala internasional. Kehadirannya menjadi ikon sekaligus penyemarak pentas turnamen dunia tersebut.

Baca Juga: Tampilan-tampilan di Free Fire Diubah Awali Kemeriahan Booyah Day 2021!

Baca Juga: Mode Clash Squad (CS) Map Purgatory Segera Hadir ke Free Fire (FF)

Berikut ini Berita Booyah telah merangkum deretan bundle eksklusif yang dihadirkan untuk menyambut turnamen internasional Free Fire. Langsung saja simak daftarnya berikut ini dan tandai bundle mana saja yang kamu miliki!

Kings Sword & Empress Divine – FFWC 2019

Sumber: beritabooyahid

Free Fire World Cup 2019 merupakan turnamen Free Fire internasional pertama. Atmosfir kemeriahaan dan kemegahan turnamen global pertama turut dirasakan dalam Game, berkat kehadiran sepasang bundle eksklusif.

Sepasan bundle yang dimaksud adalah bundle Kings Sword dan Empress Divine. Keduanya hadir dengan tampilan elegan dalam balutan warna silver dan emas, dengan konsepnya layaknya kstria dari kerajaan.

Menariknya, tampialn dan tema bundle ini senada dengan nuansa FFWC 2019 Thailand, baik dari logo, trailer video, Throne (tahta juara FFWC), dan interface in-game. Di bagian lengan kanan dan punggung kedua bundle ini juga terdapat logo FFWC 2019.

Bayfront Ranger & Bayfront Guardian – FFWS 2021

Sumber: beritabooyahid

Free Fire World Series 2021 Singapore merupakan turnamen internasional Free Fire yang diselenggarakan pada Mei 2021 kemarin. Sempat ditunda akibat pandemi yang melanda dunia, FFWS 2021 Singapore disambut dengan meriah oleh seluruh pecinta Free Fire.

Turnamen ini cukup dinantikan para pecinta Fre Fire setelah sempat absen pada tahun 2020 akibat pandemi. Turnamen ini juga menghadirkan sepasang bundle menarik, yakni Bayfront Ranger dan Bayfront Guardian

Tampilan keduanya didominasi warna biru dan ungu dengan efek warna holografik yang membuatnya terlihat futuristik. Bayfront Ranger hadir melalui Event Hacker Store, sementara Bayfront Guardian diperoleh secara gratis melalui Special Interface FFWS 2021 Singapore.

FFCS The Disciple & The Apperentice – FFCS 2020

Sumber: beritabooyahid

Terakhir, ada Bundle FFCS The Disciple & The Apperentice. Keduanya merupakan bundle eksklusif turnamen Free Fire Continental Series yang diselenggarakan akhir tahun 2020 kemarin.

FFCS The Disciple yang merupakan bundle laki-laki dihadirkan melalu event Acces Your Fortune, sementara FFCS The Apperentice yang merupakan bundle perempuan yang diperoleh secara gratis melalui redeem di event FFCS 2020.

Kedua bundle ini hadir dalam Video Music FFCS 2020 yang berjudul “Time For Action”. Keduanya diceritakan sebagai kakak-beradik bernama Sori dan Dua. Sebagai bundle edisi turnamen internasional, keduanya memang terlihat menarik dan sangat modis.

Nah, itulah deretan bundle yang dihadirkan khusus untuk menyambut pagelaran turnamen internasional Free Fire (FF). Dari total 3 pasang Bundle yang berada dalam daftar ini, mana yang menjadi favorit Sobat Booyah?


Tidak ingin ketinggalan sederet informasi menarik lain seputar Free Fire? Jangan lupa untuk mengikuti Tiktok, Instagram, Facebook, dan YouTube dari Berita Booyah!

TERBARU

Senjata Baru Treatment Laser Gun Hadir di Advance Server FF September...

0
Hi Sobat Booyah! Advance Server FF September kembali menghadirkan senjata baru. Kali ini ada senjata dengan konsep modern futuristik...

TRENDING

TIPS BOOYAH

Tips Bermain Mode Baru Free Fire (FF), Droid Apocalypse!

0
Hi Sobat Booyah! Mode baru Droid Apocalypse sudah hadir di Free Fire. Mode yang satu ini sebelumnya menjadi...