Home Community Community Spotlight: Komunitas Free Fire Pati

Community Spotlight: Komunitas Free Fire Pati

Hi Sobat Booyah!

Apresiasi Garena terhadap player tidak bisa diragukan lagi, seperti kerap menggelar berbagai turnamen yang bisa diikuti oleh para player meski harus melewati persaingan ketat. Selain itu, perkembangan game Free Fire tidak terlepas dari peran berbagai pihak, salah satunya komunitas.

Nah kali ini, BOOYAHCOID berkesempatan berbincang-bincang dengan Herman Ade Saputra salah satu pengurus dari komunitas Free Fire Pati. Yuk simak hasil wawancaranya di bawah ini!

Baca Juga: Yuk Mengenal Tim Ladies Free Fire Bengkulu!

Baca Juga: [Quiz] Tahu Segalanya Tentang Alok? Yuk Tes Pengetahuan Kalian!

Kalau boleh tahu nama lengkap dan nickname di Free Fire?

Ade: “Perkenalkan Nama Saya Hermawan Ade Saputra dengan nick name TP`Wannn saya selaku Community Builder di Komunitas Free Fire Pati.”

Domisilinya dari daerah mana kak? Sudah berapa lama main Free Fire?

Ade: “Saya domisili di Kecamatan Juwana, Kabupaten Pati, Provinsi Jawa Tengah. Saya bermain Free Fire sejak baru dirilis saya sudah main, sekitar pertengahan tahun 2016 kalau nggak salah bulan Agustus.”

Sumber: Galeri Pribadi Herman Ade Saputra

Sudah berapa lama mengurus Komunitas Free Fire Pati?

Ade: “Aku mengurus di komunitas Free Fire Pati selama hampir 1 tahun sejak komunitas ini lahir, dan komunitas Free Fire Pati lahir pada tanggal 23 Maret 2020. Meski baru dibentuk, antusias survivor komunitas Free Fire Pati sangatlah besar.”

Apa yang mendorong kakak untuk merangkul komunitas Free Fire di Pati?

Ade: “Faktor pendorong saya untuk merangkul komunitas Firee Fire pati yaitu saya mempunyai tujuan untuk memberikan wadah agar player di Pati. Tidak hanya main main saja namun kumpul dan berkompetitif dalam tournament sehingga mampu bersaing dengan komunitas lain.”

Boleh cerita sedikit soal perkembangan Komunitas Free Fire Pati dari awal hingga kini?

Ade: “Komunitas ini berawal dari grup WhatsApp yang hanya kumpulan temen-teman mabar. Pada saat itu saya di ajak oleh mas Mar selaku Community Builder dari Jepara untuk ikut verifikasi di KFFI. Setelah melalui verifikasi yang panjang akhirnya KOMUNITAS FREE FIRE PATI di resmikan oleh KFFI dan menjadi anggota KFFI hingga saat ini.”

Sumber: Galeri Pribadi Herman Ade Saputra

Selain mabar, kegiatan komunitasnya seperti apa?

Ade: “Selain mabar ada kegiatan yaitu Community Tournament, Weekly Tournament yang diadakan 2 minggu sekali, ada juga bakti sosial dan bagi-bagi takjil ketika bulan ramadhan.”

Apa strategi untuk memajukan komunitas Free Fire Pati?

Ade: “Strategi saya untuk memajukan Komunitas yaitu dengan membuat event-event seperti Community Tournament dan ikut serta dalam bagian turnamen-turnamen seperti ICL dan Jateng DIY Community League (JDCL).”

Selain mengurus komunitas tentu kakak punya kesibukan lainnya, apakah kakak sering menemukan kesulitan?

Ade: “Selain mengurus komunitas saya juga kuliah namun saya tetap membagi waktu  Apabila saya sibuk dengan kuliah saya, ada admin lainya yang bisa mem-backup saya. Sampai saat ini saya belum ada kesulitan dalam membagi waktu.”

Sumber: Galeri Pribadi Herman Ade Saputra

Selama jadi pengurus di komunitas, apakah kakak mendapatkan dukungan dari rekan-rekan?

Ade: “Selama jadi pengurus saya mendapat support dari temen dan player kabupaten Pati untuk mempertahankan komunitas ini hingga waktu yang tak ditentukan. Supaya komunitas ini semakin besar dan menjadi salah satu komunitas terbesar di Indonesia.”

Apakah ada player asal Pati yang menjadi pro player atau ikut turnamen major?

Ade: “Kalau saat ini, saya rasa pro player belum ada. Tapi ada salah satu player dari Pati yang ikut dalam tournament pertamanya Free Fire yaitu Jakarta Invitational yang mewakili dari guild Mantap Kali.”

Terakhir, apakah ada pesan dan harapan untuk para pembaca Booyah.co.id, terutama mereka pemain asal Pati dan para penggerak komunitas di daerah lain?

Ade: “Harapan saya terhadap komunitas lainya semangat terus dalam kegiatanya ingat tujuan komunitas yaitu dari komunitas untuk komunitas. Untuk temen-temen survivor seluruh Indonesia terutama komunitas Free Fire Pati, semangat terus dalam mengejar impiannya karena suatu impian bisa diraih ketika ada niat, usaha dan doa. Maju terus komunitas Free Fire di Indonesia Salam dari komunitas Free Fire Pati.”

Untuk Sobat Booyah yang ingin bergabung atau mengikuti kegiatan seputar Komunitas Free Fire Leadies kalian bisa langsung kunjungi akun Instagram @official_freefirepati.

Nah, buat kalian yang pengen komunitasnya diliput oleh Booyah.co.id, langsung aja hubungi kami di Instagram (@booyahcoid) dan Facebook (Ga Baca Ga Booyah)!

TERBARU

Senjata Baru Treatment Laser Gun Hadir di Advance Server FF September...

0
Hi Sobat Booyah! Advance Server FF September kembali menghadirkan senjata baru. Kali ini ada senjata dengan konsep modern futuristik...

TRENDING

TIPS BOOYAH

Tips Bermain Mode Baru Free Fire (FF), Droid Apocalypse!

0
Hi Sobat Booyah! Mode baru Droid Apocalypse sudah hadir di Free Fire. Mode yang satu ini sebelumnya menjadi...