Hi Sobat Booyah!
Merangkul para player tentu membutuhkan usaha dari penggerak komunitas. Salah satunya dengan menggelar turnamen rutin. Baru-baru ini komunitas Free Fire Watampone telah merampungkan turnamen dengan total hadiah 5,460 juta rupiah.
Turnamen tersebut telah memasuki babak Final, tepatnya pada 25 April 2021 kemarin. Dengan memainkan 12 tim yang sebelumnya telah memasuki babak kualifikasi untuk memperebutkan gelar juara.
Baca Juga: Community Spotlight: Komunitas Free Fire Yogyakarta
Baca Juga: [Quiz] Uji Pengetahuan Tentang Elite Pass Kalian di Sini!
Berlangsung dengan cukup sengit dan menegangkan, Finals Turnamen Komunitas Free Fire Watampone berlokasi di Rimn Cafe Park, Jl.M.H Thamrin, Watampone, Tanete Riattang, Kabupaten Bone, Sulawesi Selatan, kemarin berjalan dengan meriah berkat adanya tim-tim yang mengamankan Booyah sebagai berikut:
- Match 1: EXSTREME
- Match 2: DISCCONNECT
- Match 3: DISCCONNECT
- Match 4: PCS PUBLIK
Setelah melakukan perhelatan antar tim dan mengamankan 2 kali Booyah secara berturut-turut, tim DISCCONNECT berhasil keluar sebagai juara turnamen Offline Komunitas Free Fire Watampone.
DISCCONNECT telah berjuang melumpuhkan sejumlah tim pada fase sebelumnya, dengan 55 point yang mereka kumpulkan di malam Finals, sehingga mengantarkan mereka pada gelar juara!
Pada posisi kedua dan ketiga ada tim EXSTREME dan PCS PUBLIK yang mengoleksi 47 dan 43 point dan bisa dibilang ungul tipis dari tim yang berada di bawahnya.
Tidak ingin ketinggalan sederet informasi menarik lain Free Fire? Jangan lupa untuk mengikuti Tiktok, Instagram, Facebook, dan YouTube dari BOOYAHCOID!