Hi Sobat Booyah!
Menjadi turnamen komunitas yang menaungi provinsi Jawa Tengah dan Daerah Istimewa Yoygyakarta, tak terasa Jateng DIY Community League 2020 telah memasuki babak akhir dari turnamen.
Berlangsung selama kurang lebih dari satu bulan mulai dari babak liga yang menggunakan sistem POT, akhirnya telah keluar 12 tim terbaik yang bakal bertarung di babak Grand Final dan memperebutkan hadiah dengan total Rp 21 juta.
Baca Juga: Ini Alasan Kenapa Kalian Harus Sering Cek Map Free Fire Ketika Bermain
Baca Juga: Tips yang Bisa Kalian Terapkan Saat Melempar Granat di Free Fire
Perjalanan yang panjang nan meletihkan tentunya diperjuangkan olek ke-12 tim peserta yang berhasil lolos ke Grand Final Jateng DIY Community League (JDCL) 2020. Penasaran dengan tim dan perwakilan mana saja? Berikut adalah daftarnya!
Berikut, adalah daftar 12 tim yang berhasil melaju ke babak Grand Final Jateng DIY Community League (JDCL) 2020:
- Deathblood GVRL (Jepara)
- Serendipity OP (Jepara)
- EZG ALLSTAR12 (Jepara)
- Tim 12 (Jepara)
- Saxta Plur (Jepara)
- Gemadung JR (Pekalongan)
- NSW (Semarang)
- Publikk (Pati)
- Legends (Pati)
- Recorn Corps (Pemalang)
- Rosugo Veda (Solo)
- PBM Mystic (Purbalingga)
Menariknya, komunitas Jepara berhasil menjadi penyumbang tim terbanyak pada Grand Final Jateng DIY Community League (JDCL) 2020 dengan mengirimkan 5 wakil terbaiknya untuk bertanding.
Bagi Sobat Booyah yang ingin mendukung tim jagoan kalian, Sobat Booyah bisa langsung menontonnya melalui channel YouTube Komunitas Free Fire Indonesia pada 25 Juli pukul 19.30 WIB atau kalian bisa menuju Instagram @adminffindonesia untuk lebih tau aktifitas-aktifitas komunitas free fire Indonesia yang sedang berlangsung di luar sana
Yuk mari dukung tim kebanggaan kalian dengan cara menonton siaran langsungnya dan juga berikan semangat terbaik Sobat Booyah agar tim yang kalian dukung keluar sebagai juara utama!