Home Mengingat Kembali Keberadaan Fitur Portal Teleportasi di Free Fire (FF)!

Mengingat Kembali Keberadaan Fitur Portal Teleportasi di Free Fire (FF)!

Hi Sobat Booyah!

Free Fire tak pernah kehabisan akal untuk menciptakan berbagai fitur baru yang memanjakan para pemainnya. Berbicara soal fitur, Free Fire pernah menghadirkan fitur terbaru dengan konsep yang sangat menarik.

Fitur tersebut merupakan Fitur Portal Teleportasi. Fitur yang satu ini sukses menarik perhatian banyak Sobat Booyah berkat fungsi utamanya sebagai media perpindahan tempat yang menjadi terobosan baru dalam Game Free Fire.

Baca Juga: MCL-FF Final Lap FF Segera Datang di Event Hacker Store Free Fire!

Baca Juga: Logo Free Fire Muncul dalam Trailer Venom: Let There Be Carnage!

Nah, kali ini Berita Booyah ingin mengajak Sobat Booyah untuk menggulas keberadaan fitur Portal Teleportasi Free Fire. Untuk melihat pembahasan lengkapnya, langsung saja simak ulasan berikut ini!

Fitur Portal Teleportasi Free Fire

Sumber: beritabooyahid

Fitur Portal Telepotasi merupakan sebuah portal yang dapat digunakan untuk berpindah tempat dengan cepat. Fiitur ini diperkenalkan pada Advance Server FF November 2020, dan langsung rilis di Live Server pada Update Free Fire Desember 2020.

Portal Teleportasi terdiri dari 3 jenis portal, yakni Portal Biru, Hijau, dan Kuning. Portal Biru untuk terjun kembali dari pesawat, sedangkan Portal Hijau dan Kuning dapat digunakan untuk berpindah tempat ke lokasi portal hijau dan kuning terdekat.

Sumber: beritabooyahid

Saat rilis di Live Server, fitur Portal Teleportasi hanya dapat digunakan di Mode Classic. Setiap jenis portal tesebar luas di Map dan dapat digunakan berkali-kali. Kehadiran fitur ini mencuri perhatian banyak pemain, karena konsepnya yang sangat unik dan sangat efektif digunakan untuk melarikan diri atau berpindah tempat.

Kemana Fitur Portal Teleportasi FF?

Sumber: beritabooyahid

Meski cukup diminati, fitur yang satu ini tak berumur panjang. Dari berbagai sumber kredibel, Berita Booyah mendapatkan informasi bahwa fitur Portal Teleportasi merupakan fitur khusus yang dihadirkan untuk mendukung event Operation Chrono yang saat itu menghadirkan karakter Chrono.

Chrono berprofesi sebagai Pemburu Harta Karun Lintas Dimensi. Portal Teleportasi digambarkan sebagai media yang digunakan Chrono untuk berteleportasi ke planet lain. Setelah rangkaian event Operation Chrono berakhir, Portal Teleportasi pun menghilang tak lama setelahnya, pada awal bulan Februari 2021.

Hal tersebut menjadi jawaban atas keberadaan fitur ini. Meski belum ada tanda-tanda akan dihadirkan kembali sebagai fitur tetap di Free Fire, Portal Teleportasi menjadi terobosan baru Free Fire dalam pengembangan berbagai fitur baru yang menambah daya tarik permainan!

Bagaimana menurut Sobat Booyah? Apakah kalian mengharapkan kembali kehadiran fitur Portal Teleportasi dalam Game Free Fire (FF)?


Tidak ingin ketinggalan sederet informasi menarik lain seputar Free Fire? Jangan lupa untuk mengikuti Tiktok, Instagram, Facebook, dan YouTube dari Berita Booyah!

TERBARU

Senjata Baru Treatment Laser Gun Hadir di Advance Server FF September...

0
Hi Sobat Booyah! Advance Server FF September kembali menghadirkan senjata baru. Kali ini ada senjata dengan konsep modern futuristik...

TRENDING

TIPS BOOYAH

Tips Bermain Mode Baru Free Fire (FF), Droid Apocalypse!

0
Hi Sobat Booyah! Mode baru Droid Apocalypse sudah hadir di Free Fire. Mode yang satu ini sebelumnya menjadi...