Home Community Community Spotlight: Komunitas Free Fire Mamuju

Community Spotlight: Komunitas Free Fire Mamuju

Hi Sobat Booyah!

Semangat player Free Fire sangat berdampak besar bagi kemajuan game Free Fire saat ini. Ditambah lagi, dengan lahirnya komunitas Free Fire di berbagai daerah yang saling membahu guna mempererat persahabatan, baik antar komunitas ataupun sesama pemain.

Nah kali ini Berita Booyah berkesempatan berbincang-bincang dengan Muh. Ikhsan Yusuf yang merupakan salah satu pengurus dari komunitas Free Fire asal Mamuju. Yuk simak hasil wawancaranya di bawah ini!

Baca Juga: Community Spotlight: Komunitas Free Fire Watampone

Baca Juga: Zombified Samurai Hadir Kembali di Event Summer Spin Free Fire (FF)!

Sumber: Galeri Pribadi Ikhsan

Kalau boleh tahu nama lengkap dan nickname di Free Fire?

Ikhsan: “Nama lengkap Muh. Ikhsan Yusuf, Nickname FF SiapaIKHSAN?.”

Domisilinya dari daerah mana kak? Sudah berapa lama main Free Fire?

Ikhsan: “Mamuju. Main Free Fire sudah 4 tahun.”

Sudah berapa lama mengurus Komunitas Free Fire Mamuju?

Ikhsan: “3 Tahun kak.”

Apa yang mendorong Kakak untuk merangkul komunitas Free Fire di Mamuju?

Ikhsan: “Yang mendorong saya untuk merangkul komunitas Free Fire Mamuju, karena sering adanya event di Mamuju, alasan tidak ada yang mewadahi player Free Fire di Mamuju. Jadi kami dan beberapa teman serta guild membuat komunitas di Mamuju.”

Boleh cerita dikit soal perkembangan Komunitas Free Fire Mamuju dari awal hingga kini?

Ikhsan: “Dari awal perkembangan Free Fire di Mamuju sangat diminati dari segi umur 10 sampai 40 tahun. Perkembangan Free Fire di mamuju sangat naik pesat, karena seringnya bergantian guild adakan event online maupun offline.

Hingga kini game battle Free Fire yang paling banyak peminatnya sampai sekarang dilihat dari eventnya. Kegiatan terbesar kami Mamuju Master total hadiah Rp. 22.500.000.”

Sumber: Galeri Pribadi Ikhsan

Selain mabar, kegiatan komunitasnya seperti apa?

Ikhsan: “Sering berkumpul membahas kegiatan ke depannya seperti apa. Pernah sekali tahun lalu kami mengadakan pengumpulan dana untuk berbagi takjil dan sembako, dan pengumpulan dana banjir Bandang Luwu. Dan seringnya kami kumpul juga buka bersama untuk mempererat tali silaturahmi untuk player yang ada di Mamuju.”

Apakah ada player asal Mamuju yang masuk tim Esports?

Ikhsan: “Untuk sekarang belum ada masuk tim inti Esports. Tapi kalau akademi Esports sudah banyak. Kemarin ada di AURA Esports, EVOS Esports, Boss Esports, DG Esports, dan Rosugo Esports.”

Selain mengurus komunitas tentu Kakak punya kesibukan lainnya. Apakah Kakak sering menemukan kesulitan?

Ikhsan: “Alhamdulillah untuk kesulitan saya menangani komunitas Mamuju belum ada kendala karena sering dibantu teman-teman admin komunitas Mamuju juga kak. Jadi masih bisa bagi waktu antara komunitas dan pekerjaan kak.”

Bagaimana pandangan kakak, terhadap komunitas FF saat ini?

Ikhsan: “Pandangan saya untuk komunitas saat ini alhamdulillah baik. Kalau bisa jangan ada saling bully dan menghina antara pemain Free Fire di Mamuju.”

Sumber: Galeri Pribadi Ikhsan

Terakhir, apakah ada pesan dan harapan untuk para pembaca BeritaBooyah.id, terutama mereka pemain asal Mamuju dan para penggerak komunitas di daerah lain?

Ikhsan: “Harapan saya untuk para pembaca dan pemain asal Mamuju jangan saling memancing perkelahian sebelum tournament dan sesudah tournament. Karena kebiasaan para pemain saat ini saling menjatuhkan.”

Untuk Sobat Booyah yang ingin bergabung atau mengikuti kegiatan seputar Komunitas Free Fire Mamuju kalian bisa langsung kunjungi akun Instagram @ff.mamuju.

Nah, buat kalian yang pengen komunitasnya diliput oleh Berita Booyah, langsung aja hubungi kami di Instagram (@beritabooyah.id) dan Facebook (Berita Booyah)!


Tidak ingin ketinggalan sederet informasi menarik lain seputar Free Fire? Jangan lupa untuk mengikuti Instagram, Facebook, dan YouTube dari Berita Booyah!

TERBARU

Senjata Baru Treatment Laser Gun Hadir di Advance Server FF September...

0
Hi Sobat Booyah! Advance Server FF September kembali menghadirkan senjata baru. Kali ini ada senjata dengan konsep modern futuristik...

TRENDING

TIPS BOOYAH

Tips Bermain Mode Baru Free Fire (FF), Droid Apocalypse!

0
Hi Sobat Booyah! Mode baru Droid Apocalypse sudah hadir di Free Fire. Mode yang satu ini sebelumnya menjadi...