Hi Sobat Booyah!
Dalam memajukan game Free Fire, Garena kerap menggelar berbagai event turnamen dan melakukan update. Menariknya, dukungan player di berbagai daerah semakin terasa berkat dibentuknya komunitas Free Fire.
Meski dalam mengembangkan komunitas Free Fire dibutuhkan usaha keras dan kerjasama, tetapi para penggerak komunitas terus memberikan yang terbaik untuk para player. Kali ini Komunitas Free Fire Maluku, berbagai strategi untuk memajukan komunitas. Yuk simak penjelasannya di bawah ini!
Baca Juga: TEAM SEMBARANG Berhasil Raih Juara Turnamen Offline Free Fire Mojosari!
Baca Juga: Ada Bundle Hiphop Angel di Event Magic Arrow Free Fire (FF)!
Mengadakan Event Rutin
“Selalu memberikan wadah atau tempat untuk menyalurkan potensi. Maka teman-teman akan semakin betah dan antusias dalam mengejar mimpinya bersama komunitas.”
Memberikan Motivasi
“Pasti di antara kita memiliki masalah. Jadi kita akan usahakan untuk memberi motivasi, baik itu bagi mereka yang pengen menjadi pro player atau masalah seputar kehidupan.”
Mengajarkan Attitude
“Mengajarkan attitude yang baik agar bisa saling menghargai. Dengan perilaku yang baik, bisa menghindari adanya tindak kecurangan dan dapat menumbuhkan scene kompetitif yang sehat.”
Merangkul Guild
“Temen-temen guild perlu juga kita rangkul, dengan menyediakan kegiatan yang menarik. Karena, semakin ramai komunitas maka akan semakin seru dan maju.”
Itulah beberapa strategi yang digunakan komunitas Free Fire Maluku dalam membangun komunitas. Bagi Sobat Booyah yang baru ingin membangun komunitas, bisa terapkan strategi di atas ya!
Tidak ingin ketinggalan sederet informasi menarik lain seputar Free Fire? Jangan lupa untuk mengikuti Tiktok, Instagram, Facebook, dan YouTube dari Berita Booyah!