Hi Sobat Booyah!
Memberikan warna baru, tim ladies semakin marak menghiasi skema kompetitif Free Fire. Tidak ingin kalah unggul, ladies Free Fire kerap menggelar berbagai turnamen rutin untuk mengasah skill agar bisa lebih dikenal dan mendapat pengakuan, bahwa player ladies juga bisa memiliki perfoma yang baik.
Kali ini, Berita Booyah berkesempatan berbincang dengan Anggy Oktaviani yang merupakan pengurus dari tim ladies Free Fire Cikarang. Yuk simak penjelasannya di bawah ini!
Baca Juga: Ini Tanggapan ManggisKun Tentang Nerf Vector di Free Fire (FF)!
Baca Juga: Miliki Katana Season of Pink FF di Event Summer Spin Free Fire!
Anggi Oktaviani merupakan gadis asal Cikarang, Jawa Barat yang saat ini menjadi pengurus tim ladies di daerahnya. Akrab disapa Anggi, ia pun memutuskan untuk membuat nickname BS Anggi.
“Hai kak, perkenalkan nama saya Anggi Oktaviani. Di lingkungan saya sering dipanggil Anggi. Kalau untuk Nickname FF cukup simpel kak, diambil dari nama depan saya BS Anggi,” ungkap Anggi kepada Berita Booyah.
Anggi memulai bermain game Free Fire sejak tahun 2019 lalu. Setelah bergabung bersama komunitas Ladies, Anggi merasa lebih memahami skema kompetitif Free Fire dan mengenal lebih banyak rekan yang juga gemar dengan industri yang ia jalani.
“Lebih memahami dari sisi skema kompetitif kak. Dan bisa mengembangkan skill micro ataupun macro. Paling penting jadi kenal banyak orang yg serius menggeluti skema kompetitif Free Fire.”
Meskipun sempat diremehkan atas pilihan Anggi bergabung besama tim Ladies Free Fire. Namun Anggi tidak patah semangat, ia tetap melakukan kegiatan yang sudah ia sukai. Karena ia meyakini telah mendapatkan pengalaman lebih dari hobinya tersebut.
“Banyak yang menanyakan, kenapa bermain game dan sampai terjun untuk ikut kedalam tim ladies. Karena balik lagi namanya hobi pasti selalu dilakukan. Apalagi mendapat pengalaman untuk lebih mendalaminya jadi pasti ditekuni,” terangnya.
Awalnya Anggi memiliki motivasi untuk menjadi seorang pro player. Namun Anggi menyadari, belum ada turnamen resmi yang diperuntukkan bagi tim ladies. Hal tersebut mengubah motivasinya, dan lebih ingin mengetahui perkembangan skema kompetitif Free Fire saja.
“Awalnya pasti ingin menjadi seorang pro player Ladies, tapi kembali lagi melihat tidak ada official Tournament Ladies. Jadi lebih berbelok arah untuk sekedar mengetahui perkembangan skema kompetitif Free Fire.”
Melihat perkembangan game Free Fire saat ini. Anggi mengungkapkan cukup banyak kemajuan yang ia rasakan, khususnya untuk player ladies. Meski stigma negatif yang marak beredar masih ada terhadap tim ladies, tetapi Anggi percaya hal tersebut bisa segera hilang nantinya.
“Pandangan miring terhadap player ladies semua itu terjadi karena memang kesalahan dari beberapa oknum yang melanggar aturan kompetitif rule. Tetapi saya percaya, apabila ada turnamen resmi nanti pasti akan mengubah stigma buruk tersebut.”
Terakhir, Anggi berharap agar para player ladies tetap semangat untuk mengasah skill. Selain itu harapannya akan ada turnamen official yang diselenggarakan langsung oleh Garena Free Fire Indonesia agar para player ladies juga bisa bergabung bersama tim Esports.
Itulah hasil wawancara bersama Anggi salah satu pengurus tim ladies asal Cikarang. Bagi Sobat Booyah yang ingin bergabung atau melihat kegiatan mereka bisa kunjungi Instagram @freefirecikarang.
Tidak ingin ketinggalan sederet informasi menarik lain seputar Free Fire? Jangan lupa untuk mengikuti Tiktok, Instagram, Facebook, dan YouTube dari Berita Booyah!